Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah di Madiun

puting beliung
(Antara)

Bagikan

MADIUN,TM.ID: Puluhan rumah warga rusak diterjang angin puting beliung di wilayah Desa Sidomulyo, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

“Angin puting beliung melanda pada Kamis (9/2) sore dan merusakkan 37 rumah di Desa Sidomulyo, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun,” ujar Kapolres Madiun, AKBP Anton Prasetyo di Madiun, Jumat (10/2/2023).

Anton mengatakan, pihaknya telah menerjunkan sejumlah personel bersama TNI, BPBD, dan pihak terkait pada Jumat pagi untuk membantu warga terdampak mengevakuasi dan membersihkan sisa-sisa kerusakan yang diakibatkan oleh bencana tersebut.

Hasil pendataan, rumah warga umumnya mengalami kerusakan di bagian atap. Banyak genting beterbangan setelah disapu angin kencang disertai hujan, katanya.

“Pagi tadi kami bersama-sama instansi terkait membantu masyarakat dan bergotong royong membersihkan pohon tumbang di jalan serta membersihkan rumah warga yang gentingnya rusak,” kata dia.

BACA JUGA: 118 Bangunan Rusak Disapu Puting Beliung di Cilacap

Pihak BPBD dan kepolisian setempat mengimbau warga untuk waspada, karena diperkirakan intensitas curah hujan masih tinggi mengguyur wilayah Kabupaten Madiun dan sekitarnya pada awal tahun 2023 ini.

Kondisi tersebut rawan terjadi bencana hidrometeorologi, seperti angin puting beliung, tanah longsor, banjir, dan banjir bandang. Warga yang tinggal di daerah rawan bencana diminta untuk selalu siaga bencana.

“Gotong royong membantu warga korban bencana ini juga untuk mempererat tali silaturahmi polisi dengan masyarakat. Saya mengimbau masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam yang datangnya tidak terduga, mengingat sekarang ini kondisi cuaca sedang tidak menentu,” kata Anton.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.