Aneh! Korban KDRT di Depok, Malah Jadi Tersangka

Penulis: Saepul

Bagikan

 

DEPOK, TM.ID: Seorang ibu rumah tangga yang mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dilakukan suaminya berinisial BB, tetapi malah ditahan oleh polisi menjadi sorotan publik di media sosial.

Kasus ini menjadi viral setelah sang adik dari korban menceritakannya di Twitter.

“Ini kakak kandung gue, namanya Putri Balqis. 14 tahun berumah tangga, belasan kali dianiaya suami. Sampai hampir kehilangan nyawa,” cuitnya Sahara Hanum di akun Twitter-nya, pada Rabu (24/5/2023).

“Bulan Februari terjadi penganiayaan terhadap kakak gue, di mana kakak gue matanya disiram Bon Cabe, dijedotin kepalanya ke tembok dan dijambak rambutnya,” tambahnya.

BACA JUGA: Rektor ISI Jogja Bebaskan Semua Tugas Kuliah Praktik Salma Salsabil Aliyyah

Dari penuturan sang adik, Balqis mendatangi kepolisian untuk melaporkan KDRT yang dilakukan suaminya dan menjalani visum.

Seusai membuat pelaporan, Balqis justru dilaporkan balik oleh sang suami atas dugaan KDRT.

“Setelah menunggu 2 bulan, anehnya, tanpa ada saksi, kakak gue malah jadi tersangka juga dan ditahan di Polres Depok selama 2 hari sedangkan suaminya tidak ditahan sama sekali,” ujar jelasnya.

Sahara melanjutkan, kakanya selalu dibuat terbungkam untuk mengkuak KDRT yang dialami, lantaran suaminya memiliki pistol jika Balqis berani melaporkannya ke polisi.

“Kakak gue tahu suaminya punya pistol jadi dia takut melaporkan ini ke polisi,” tuturnya

Berbanding terbalik dan diluar dugaan korban, Balqis akhirnya harus ditahan oleh di Polres Depok, belum lagi tidak boleh bertemu anaknya yang masih berusia belia.

“Malah berbanding terbalik, kakak gue ditahan di Polres Depok, tidak boleh bertemu anak-anaknya yang masih kecil, didesak untuk ambil jalur damai sama keluarga suaminya tapi kakak gue enggak mau,” ungkapnya.

Hal ini membuat bingung Sahara, kakanya menjadi korban malah dijadikan tersangka. Bahkan dia sesumbar, apakah dirinya harus meninggal dulu agar mendapatkan keadilan.

“Apa kakak gue harus meninggal dulu baru dapat keadilan?” Imbuhnya.

Ditambah lagi, kata Sahara, kakaknya yang menjadi korban KDRT itu memiliki riwayat penyakit asam lambung akut. Kakanya harus dikawal dan tidak boleh bertemu anak-anaknya.

“Saat ini kakak gue nge-drop banget,” pungkasnya.

BACA JUGA: Kasus KDRT Venna Melinda, 2 Pengacara Kondang Siap Adu Bukti

(Saepul/Dist)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
9820f4eaf6d19bcc81635a2f7e4ae859_1
Pesan Rahasia Hamilton Jadi Simbol Estafet Generasi di Mercedes?
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Zheng Qinwen
Akhiri Rekor Enam Kekalahan Beruntun, Zheng Qinwen Singkirkan Sabalenka di Roma
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.