Anak Ferdy Sambo Lolos Akpol, Irjen Deddy: Semua Punya Hak!

anak Ferdy Sambo lolos akpol
foto tangkap layar (TikTok/@boxxsambo)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Anak laki-laki  eks Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri Irjen Ferdy Sambo, Tribrata Putra berhasil lolos seleksi Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2023.

Asisten Sumber Daya Manusia (AsSDM) Kapolri Irjen Dedi Prasetyo membenarkan kabar anak  Ferdy Sambo yang akan menjadi bagian dari Korps Bhayangkara.

“Semua memiliki hak yang sama atau equality,” kata Dedi kepada wartawan, dikutip Minggu (30/7/2023).

Ia mempersilahkan kepada siapa pun yang memiliki kapasitas dan memenuhi syarat, terbuka untuk mengikuti seleksi Akpol. Menurutnya, Tribrata memiliki kapasitas sehingga bisa lolos seleksi Akpol 2023.

“Masuk Akpol sesuai kapasitasnya,” ujarnya.

BACA JUGA: Susi, ART Ferdy Sambo Kangen Majikannya

Munculnya kabar ini ramai menjadi perbincangan publik. Momen putra Ferdy Sambo saat mengikuti proses seleksi Akpol terabadikan dalam unggahan Tiktok @kepokedinasa.

Dalam video itu, Tribrata Putra mengenakan seragam hijau loreng dengan sikap istirahat di tempat. Ramainya berita Tritabata yang lolos Akpol, tak lepas dari sosok ayahnya, yakni Fedy Sambo.

Sambo adalah petinggi Polri yang terlibat dalam pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J). Ia dalam kasus ini sekaligus menjadi dalang pembunuhan.

Sambo dinyatakan sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J yang terlibat dalam penembakan dan  perintangan penyidikan pengungkapan kasus itu.  Kini, Sambo berstatus sebagai terpidana mati.

 

(Saepul/Aak)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ilustrasi sihir (Pinterest) surat al baqarah ayat terkahir
3 Ayat Terakhir Surat Al Baqarah untuk Ruqyah Syar’iyah Anti Sihir
cara melihat rating customer gojek (1)
Cara Melihat Rating Customer Gojek, Driver Jangan Salah Ambil Penumpang!
pretasan kripto
Pasar Kripto Rugi Rp8,3 Triliun Gegera Peretasan
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas