Mozaik Ramadhan

Jelang UFC 313, Alex Pereira Masih Harus Kurangi Berat Badan 20 Kg

Alex Pereira (Foto: MMA)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Juara kelas berat ringan UFC, Alex Pereira, menghadapi tantangan besar sebelum laga di UFC 313.

Petarung asal Brasil itu mengungkapkan masih memiliki lebih dari 20 kilogram yang harus dikurangi menjelang penimbangan resmi yang berlangsung pada Jumat (7/3) di Las Vegas.

Menurut laporan MMA Fighting, Pereira harus mencapai batas kelas berat ringan, yakni 205 kilogram, agar pertarungannya melawan Magomed Ankalaev tetap sah. Namun, dalam video yang dibagikannya di media sosial saat tiba di Las Vegas, timbangan menunjukkan angka 227,5 kilogram.

“Pereira harus mencapai berat badan 205 kilogram pada Jumat (7/3) untuk mengesahkan laga untuk mempertahankan gelarnya melawan Maomedov Ankalaev,” dikutip dari laman MMA Fighting, Rabu (5/3/2025).

Meski tampak seperti beban besar, Pereira tetap tenang. Bukan tanpa alasan, ia sudah berpengalaman menghadapi situasi serupa.

Saat menjalani laga ulang melawan Jiri Prochazka pada 2024, berat badannya sempat menyentuh 230 kilogram sebelum akhirnya berhasil masuk ke batas kelasnya tanpa kendala.

BACA JUGA: 

Jelang UFC 313, Magomed Ankalaev Ancam Hancurkan Alex Pereira

Manel Kape Diminta Bertarung untuk Gelar UFC Usai Tumbangkan Asu Almabayev

Sebagai perbandingan, berat badan Pereira saat ini hanya terpaut sekitar 10 kilogram dari Jon Jones, juara kelas berat UFC, sehari sebelum ia mengalahkan Stipe Miocic pada November 2024.

Namun, dengan rekam jejaknya yang belum pernah gagal dalam penimbangan, Pereira diyakini mampu menurunkan berat badannya sesuai target dalam waktu singkat.

Tahun 2024 menjadi periode emas bagi Pereira dengan tiga kemenangan knockout yang semakin mengukuhkan namanya di puncak divisi.

Kini, memasuki tahun 2025, ia kembali dihadapkan pada tantangan besar dalam mempertahankan gelarnya.

Akankah Pereira kembali membuktikan dominasinya di octagon? Semua mata akan tertuju pada penampilannya di UFC 313 saat ia berhadapan dengan Magomed Ankalaev.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran Hari Ini
Jadwal Imsak Maluku Utara
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini
Jadwal imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini
Jadwal imsak lombok tengah
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini
jadwal imsak ciamis
Jadwal Imsak Kabupaten Ciamis, Kamis 6 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Pukuli Penjaga Gegara Hadiah Raja

4

Free Fire FF Beta Testing Apk Heboh, Ini Tanggapan dan Link Resmi dari Garena

5

Kebakaran Hanguskan Sebuah Rumah di Citepus Bandung
Headline
Persib Bandung Berpesta
Persik Kediri Tak Berdaya, Persib Bandung Berpesta
bos wacoal dipanggil kpk
Bos 'CD' Dipanggil KPK Terseret Kasus Dugaan Gratifikasi!
banjir bekasi-3
Banjir Bekasi Mulai Surut, Genangan Geser ke Wilayah Surut
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.