Aleix Espargaro Dalam Kondisi Prima Hadapi MotoGP 2023

Penulis: Budi

Aleix Espargaro
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM,ID : Pebalap Aprilia Racing Aleix Espargaro mengaku dalam kondisi prima untuk menghadapi putaran perdana MotoGP 2023 di Sirkuit Internasional Algarve Portugal, akhir pekan ini.

Diketahui, Aleix Espargaro baru saja menjalani operasi lengan kanan setelah menderita fibrosis pada babak tes di Portimao dua pekan lalu. Operasi dilakukan di Barcelona, Spanyol.

“Saya merasa prima. Jahitannya mungkin bisa menjadi masalah, tapi saya merasa baik-baik saja. Saya juga merasa senang walaupun balapan nanti akan berlangsung ketat. Saya berada di sini dan merasa baik, jadi saya siap untuk balapan,” kata Espargaro dikutip dari keterangan resmi MotoGP, Jumat (24/3/2023).

“Setelah babak tes, saya cukup khawatir karena tangan saya tidak kuat dan itu bukan gejala normal. Saya menghabiskan satu hari melakukan tes di rumah sakit dan akhirnya kami memutuskan untuk melakukan operasi. Itu adalah keputusan yang tepat karena sehari setelahnya saya merasa jauh lebih baik,” jelas dia.

Pebalap asal Spanyol itu pun merasa lebih percaya diri untuk mengarungi musim 2023 dengan Aprilia RS-GP karena kendaraan tersebut telah dilengkapi dengan tenaga ekstra, perbaikan di sisi aerodinamika, dan pendinginan motor.

BACA JUGA: Alex Marquez Dominasi Latihan Bebas MotoGP Portugal

Hal itu membuatnya merasa lebih kompetitif, terlebih, hasil tes pramusim juga positif.

“Saya jelas merasa lebih percaya diri dan lebih siap dari sebelumnya. Tahun lalu adalah tahun yang fantastis. Sayangnya, dengan masalah teknis di Valencia saya kehilangan tempat ketiga untuk teman saya, Enea! Tapi itu balapan, itu adalah tahun yang fantastis, kenangan yang sangat bagus dan semoga 2023 bisa lebih baik lagi,” ujar Espargaro.

Selain itu, Espargaro juga mengaku bersemangat untuk melakoni balapan Sprint yang akan debut untuk pertama kalinya di MotoGP di Portugal nanti.

“Saya sangat bersemangat. Kami telah berbicara banyak tentang Sprint dan kami akan mencoba dan mengaturnya sebaik mungkin,” kata dia.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
tarian mistis Tarawangsa - Instagram Sunda Lugina
Tarian Tarawangsa yang Mistis, Senantiasa Iringi Ritual Ngalaksa di Rancakalong Sumedang
Fabio Lefundes Keluhkan Hilangnya Semangat Berkompetisi Pemain Persita
Fabio Lefundes Keluhkan Hilangnya Semangat Berkompetisi Pemain Persita
Kejahatan Meningkat, Polri Fokus Tanganani Narkotika dan Curat
Kejahatan Meningkat, Polri Fokus Tanganani Narkotika dan Curat
Dishub Kota Bandung Bakal Pasang Sebanyak 4.500 Titik PJL dan PJU di 2025
Dishub Kota Bandung Bakal Pasang Sebanyak 4.500 Titik PJL dan PJU di 2025
Kecelakaan lalu lintas
2 Truk Telibat Kecelakaan Lalu Lintas di Bogor, 1 Orang Luka-luka
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.