Akui Persib Dihadapkan Dengan Ujian Berat, Nick Kuipers Minta Keadilan

Nick Kuipers Minta Keadilan
Pemain bertahan Persib Bandung, Nick Kuipers meminta kepada Bobotoh agar memadati Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung (persib.co)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemain bertahan Persib Bandung, Nick Kuipers harus mengakui timnya akan mendapat ujian berat di laga kontra PSBS Biak dalam lanjutan pekan ke-18 Liga 1 2024/2025. Nick Kuipers menilai ujian tersebut hadir dari berbagai aspek, salah satunya waktu persiapan.

Nick Kuipers menuturkan masa persiapan singkat akan menjadi tantangan berat bagi Persib. Terlebih terbatasnya masa persiapan, dinilai lebih terasa karena Persib harus menempuh perjalan panjang dan atmosfer sepakbola yang berbeda.

“Ya saya rasa besok akan menjadi laga yang berat, melewati perjalanan yang panjang dan jaraknya pendek setelah laga melawan Bali,” buka pemain bernomor punggung 2 itu kepada awak media.

Kata Nick, situasi itu terasa jauh lebih berat karena PSBS dalam motivasi berlipat karena sudah berpengalaman tampil di tanag kelahirannya. Yang mana itu sebuah keuntungan bagi tim berjuluk Badai Pasifik untuk meraih hasil terbaik di laga ini.

“Kami tahu mereka adalah tim berpengalaman sehingga kami harus bersiap untuk itu,” tambah eks pemain ADO Den Haag itu.

Disinggung soal penggunaan Stadion Lukas Enembe, Jayapura yang hanya digunakan di laga kontra Persib saja, bek asal Belanda itu berharap adanya keadilan. Seperti yang sudah diketahui setelah laga kontra Persib, PSBS akan kembali bermarkas di Bali untuk mengarungi sisa putaran kedua.

“Kami antusias untuk bermain di stadion yang baru tapi saya harap semua tim bermain juga disini pada putaran kedua supaya adil,” imbuh Nick.

Ia menambahkan, hal ini akan terasa lebih bijak dan adil apabila semua tim bisa merasakan tampil di Jayapura. Terlebih katanya, tantangan bermain di Jayapura jauh lebih beragam ketimbang daerah-daerah lainnya.

BACA JUGA: Usai Datangkan Gervane Kastaneer, Persib Kembali Capai Kesepakatan Baru

“Kami harus melakukan perjalanan jauh dibandingkan dengan tim lain, saya tidak tahu dengan apa yang dilakukan di putaran kedua ini,” tutur Nick.

Kendati demikian ia tak ingin terlalu memikirkan hal itu dan akan menjaga konsentrasi terhadap laga kontra PSBS. Nick berharap Persib bisa tampil secara maksimal, sekaligus melanjutkan tren positif yang sudah diraih sebelumnya.

“Tapi setelah perjalanan jauh, saya harap untuk laga besok dan antusias menghadapi pertandingan.” tutup Nick.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
hari buruh nasional
Sambut Hari Buruh Nasional, 2000 Massa Bakal Hadir di Monas
jokowi hadiri pemakaman paus
Hadiri Pemakaman Paus, Jokowi Bertemu Presiden Macron
bandara jenderal ahmad yani
Akhirnya Bandara Jenderal Ahmad Yani Kembali Jadi Internasional
14ab2ae0-e186-11e9-afe6-a5aff6af6d28
Kamaru Usman Siap Kembali, Hadapi Joaquin Buckley di UFC Atlanta 2025
Lewis Hamilton Antusias Debut Bersama Scuderia Ferrari
Ralf Schumacher Ragukan Masa Depan Lewis Hamilton di Ferrari
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.