Akhir Haluan Demokrat Berlabuh di KIM Resmi Dukung Prabowo Subianto

prabowo
Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto (kiri), saat menemui Presiden Keenam RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, di Wisma Drupadi, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (20/5/2023). (Antara)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Secara resmi Partai Demokrat menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto. Untuk menyatakan dukungan tersebut, Koalisi Indonesia Maju sampai membuat acara pertemuan khusus di Hambalang, Bogor.

Padepokan Garuda Yaksa menjadi lokasi pertemuan antara SBY yang datang Bersama AHY Bersama sejumlah ketua umum parpol dalam KIM. Pertemuan dilaksanakan pada hari Minggu (17/9/2023).

Waketum PAN Viva Yoga menyampaikan soal alasan Partai Demokrat akhirnya masuk dan mendukung Prabowo sebagai calon presiden untuk PIlpres 2024.

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan langsung alasan Demokrat mendukung Prabowo.

BACA JUGA: Prank Anies Baswedan, SBY Bersyukur Tak Jadi Dukung Calon Pemimpin Tak Amanah

“Pak SBY menyatakan bahwa ke Pak Prabowo nyaman, sama-sama sebagai saudara dari keluarga besar di Tidar, dan selama ini pernah menyatakan dukungan dan bekerja sama di Pilpres sebelumnya,” ucap Viva di Hambalang, Bogor.

Viva mengatakan kalau SBY nanti bakal langsung turun gunung untuk memenangkan Prabowo.

“Dan Pak SBY sendiri menyatakan akan ikut turun gunung untuk mau memperjuangkan Pak Prabowo menjadi presiden,” jelas Viva.

Sebelumnya SBY dan AHY hadir dalam pertemuan di kediaman Prabowo. Bukan itu saja, ada juga Wiranto dan Agum Gumelar yang hadir hadir dalam pertemuan itu.

Sementara itu di lokasi, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga menyampaikan terkait agenda pertemuan di Padepokan Garuda Yaksa. Ia berujar pertemuan di dalam adalah silaturahmi anggota KIM.

BACA JUGA: Sekjen DPP Gerindra Akui Ridwan Kamil Masuk Radar Bacawapres Prabowo

“Hadir para ketua umum partai politik pendukung Koalisi Indonesia Maju, yaitu dari PAN, Golkar, Gerindra, PBB, Gelora, Prima, PSI, dan Garuda. Seluruh ketua umum hadir kecuali Bang Yusril lagi ada acara di luar negeri,” beber Viva.

Pertemuan yang dilaksanakan itu untuk menerima dukungan dari Partai Demokrat.

“Acara pada hari ini adalah menerima secara resmi pernyataan dukungan dari Partai Demokrat untuk Pak Prabowo menjadi calon presiden RI di Pilpres 2024,” jelas Viva

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Fizzo Novel
Gabut Gak ada Kerjaan? 7 Aplikasi Penghasil Uang termasuk Fizzo Novel
Group BABYMONSTER
Kemewahan MV Group Korea Selatan BABYMONSTER dengan Single Terbaru 'FOREVER'
Live Instagram Close Friends
Cara Melakukan Live Instagram Hanya untuk Close Friends
Tenun Majalaya
Kebangkitan Tenun Majalaya Setelah Redup Puluhan Tahun
Kota Yogyakarta
Sejarah dan Poin Penting Berdirinya Kota Yogyakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia
kanye west
Kanye West Digugat Akibat Sebut Pekerja Sebagai "Budak Baru"
Hasil Prancis vs Belgia
Hasil Babak 16 besar Euro 2024 Prancis vs Belgia, Skor Tipis 1-0
Arsan Makarin
Aji Santoso Jadi Alasan Arsan Makarin Tinggalkan Persib Bandung