Miris, Paspor Indonesia Lebih Lemah dari Timor Leste!

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Paspor Indonesia dikabarkan tergolong “lemah” jika dibandingkan dengan negara tetangga lainnya di Asia Tenggara. Salah satunya, Timor Leste.

Hal itu terungkap dalam data Henley Passport Index peringkat paspor terkuat di dunia pada 2024.

Daftar mencatat, paspor Indonesia meraih peringkat ke-66 di dunia bersama Kazakhstan dan Eswatini (sebelumnya Kerajaan Swaziland). Adapun, total destinasi yang bisa dikunjungi WNI tanpa visa adalah sebanyak 78 tujuan.

Jauh di atas Indonesia, paspor Timor Leste bertengger di posisi ke-56 alias 10 peringkat lebih unggul daripada paspor hijau RI.

Berbeda dengan Indonesia, para pemegang paspor Timor Leste bisa mengunjungi 96 destinasi tanpa menggunakan visa.

Tak heran jika perbedaan peringkat ini menjadi sorotan bagi sebagian orang. Sebab, dahulu Timor Leste adalah bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan nama Provinsi Timor Timur.

BACA JUGA: Microsoft Jadi Perusahaan Termahal di Dunia, Geser Kedudukan Aple

Namun, Timor Timor melepaskan diri dari Indonesia pada 20 Mei 2002 dan mengganti nama menjadi Timor Leste. Kini, paspor mereka justru “lebih sakti” jika dibandingkan dengan Indonesia.

Tidak hanya Timor Leste, dua negara tetangga dekat Indonesia, Singapura dan Malaysia bahkan jauh lebih baik dari Indonesia. Tercatat, Singapura menduduki posisi pertama sebagai paspor terkuat di dunia bersama Prancis, Jerman, Italia, Jepang, dan Spanyol.

Capaian tersebut diraih oleh Singapura karena para pemegang paspornya bisa mengunjungi 194 destinasi tanpa menggunakan visa.

Sementara itu, Malaysia menjadi negara kedua dengan paspor terkuat di Asia Tenggara dengan menduduki posisi ke-12 di dunia bersama Siprus dan Liechtenstein. Warga Negara Malaysia bisa mengunjungi 182 destinasi tanpa menggunakan visa.

Berikut daftar 10 besar paspor terkuat di dunia pada 2024 menurut Henley & Partners:

  1. Prancis, Jerman, Italia, Jepang, Singapura, Spanyol
  2. Korea Selatan, Finlandia, Swedia
  3. Austria, Denmark, Irlandia, Belanda
  4. Belgia, Luxemburg, Norwegia, Portugal, Britania Raya
  5. Yunani, Malta, Swiss
  6. Australia, Polandia, New Zealand, Ceko
  7. Kanada, Hungaria, Amerika Serikat
  8. Estonia, Lithuania
  9. Latvia, Slovakia, Slovenia
  10. Islandia

 

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia