Galeri Arsip COVID 19, Dispusipda Jabar: Mengelola Arsip Sangat Penting

galeri arsip covid 19 dispusipda jabar
Pj Gubernnur Jabar, Bey Machmudin meresmikan Galeri Arsip COVID 19. (Foto: Adpim Jabar)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Terkait pendirian Galeri Arsip COVID 19, Dispusipda (Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah) Jabar menegaskan bahwa mempertahankan dan mengelola arsip sangatlah penting sebagai pembelajaran dari pengalaman.

Hal itu terkait kesiapsiagaan terhadap situasi darurat yang bisa saja ke depan akan datang kembali.

Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin meresmikan Galeri Arsip COVID 19, bertempat di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusipda) Jawa Barat, Kota Bandung, pada Rabu (20/12/2023).

Kepala Dispusipda Jabar, I Gusti Agung Kim Fajar Wiyati Oka berujar bahwa COVID 19 merupakan pandemi fenomenal yang meninggalkan catatan informasi maupun arsip tekstual maupun media baru.

Menurut Kim, Galeri Arsip diharapkan jadi memori kolektif sebagai warisan budaya baik untuk masa kini maupun yang akan datang.

BACA JUGA: Menko PMK: Waspadai Covid 19 Saat Libur Nataru, tapi Jangan Parno

Kim menjelaskan, Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) menjadikan Pemdaprov Jabar menjadi role model bagi provinsi dan kabupaten dan kota lainnya di seluruh Indonesia terkait penyelamatan galeri arsip COVID 19 ini.

“Jabar satu -satunya di Indonesia juga di Asia Tenggara,” ucap Kim.

Kim juga menuturkan maksud pendirian galeri arsip COVID-19 untuk menggambarkan bagaimana ketahanan Jabar menghadapi pandemi.

Adapun pembangunan dilakukan selama 135 hari kalender, yang terdiri dari 90 hari konstruksi, 45 hari penyusunan konten.

“Galeri ini berada di lantai 3 kantor Dispusipda Jabar dengan luas sekira 324 meter persegi terdiri dari Area A sampai terakhir yang menggambarkan dari awal COVID-19 terjadi hingga keberhasilan Jabar menghadapi COVID-19 sampai ada pula testimoni dari masyarakat terkait penanganan COVID di Jabar,” jelas Kim.

Direktur Akuisisi ANRI Wawan bangga kepada Pemdaprov Jabar dengan digelarnya acara peresmian Galeri Arsip COVID-19.

Hal ini mengindikasikan bahwa Pemdaprov Jabar mengamalkan dengan baik program penyelenggaraan kearsipan nasional.

“Kinerja kearsipan di Jabar sudah menunjukkan hal yang baik. Ini adalah hasil dari kerja keras, kerja cerdas Ibu Kadis dan jajaran, sinergi Dispusipda dengan perangkat daerah lainnya yang pada konsentrasi kearsipan palakuknya seluruh perangkat daerah di Provinsi Jawa Barat,” pungkas dia.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kematian afif KPAI
Kematian Afif, KPAI Menduga Akibat Disiksa Polisi!
Antisipasi Sisa Sampah Pasca Asia Africa Festival
Pemkot Bandung Bakal Antisipasi Sisa Sampah Pasca Asia Africa Festival
Ketua KPU
Hasyim Asyiari Ternoda Kasus Asusila, Afifuddin Ditunjuk Jadi Plt Ketua KPU
Asia Africa Festival 2024
Asia Africa Festival 2024, Memperingati Sejarah Konferensi Asia Afrika di Kota Bandung
Ayu Ting Ting
Sederet Pria Tampan yang Pernah Dekat dengan Ayu Ting Ting
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
pdns dirjen aptika kominfo
Masalah PDNS Belum Tuntas, Dirjen Aptika Kominfo Mundur
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50%
pabrik narkoba terbesar di indonesia
Polisi Ungkap Pabrik Narkoba Terbesar Indonesia di Malang, Modusnya EO
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan
Indonesia Peringkat Pertama Buang Makanan di ASEAN, Kerugian Capai Rp551 Triliun!