Viking Persib Club Siap Wujudkan Manifesto Vini, Vidi, Viking

Viking Persib Club
Viking Persib Club (VPC) secara resmi meluncurkan program dan memperkenalkan mitra sponsor sebagai wujud keseriusan kepengurusan dibawah komando Ketua Umum Tobias Ginanjar Sayidina.(Foto:Raffy/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Viking Persib Club (VPC) secara resmi meluncurkan program dan memperkenalkan mitra sponsor sebagai wujud keseriusan kepengurusan dibawah komando Ketua Umum Tobias Ginanjar Sayidina. Ada sejumlah program yang akan dijalankan VPC yang melibatkan para mitra untuk bekerjasama dalam mewujudkan program dan Manifesto Vini, Vidi, Viking.

Pada pertemuan yang dihelat di Plantica, Jl. Dr. Setiabudi No.56, Hegarmanah, Kota Bandung, Viking Persib Club Siap Wujudkan Manifesto Vini, Vidi, Viking mengumumkan para mitra yang akan mendukung langkahnya. Kehadiran berbagai mitra sponsor yang berasal dari lintas sektor juga menunjukkan keterbukaan Viking Persib Club untuk menjalin kerjasama dengan mitra-mitra dan organisasi yang memiliki kesamaan nilai.

Pada acara ini juga dilaksanakan penyerahan donasi yang dikumpulkan oleh teman-teman bobotoh melalui Viking Persib Club dan Lazis Darul Hikam sebesar Rp. 25.000.000 untuk masyarakat Palestina, Bantuan diberikan langsung oleh Ketua Umum Viking Persib Club Tobias Ginanjar kepada Dr. Ir. Sodik Mujahid ketua yayasan dari Lazis Darul Hikam.

Ketua Umum Viking Persib Club, Tobias Ginanjar mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari berbagai pihak mitra sponsor dalam menjalin kerjasama dengan Viking. Baginya, kepercayaan ini akan dimanfaatkan sebaik mungkin oleh VPC dengan menjalankan sejumlah program yang sudah dirancang sebelumnya.

“Alhamdulillah pengurus baru sekarang banyak anak muda dan kreatif-kreatif, masih pada percaya Viking. Mudah-mudahan bisa jaga kepercayaan sponsor dan makin banyak orang yang mau bekerja sama dengan Viking,” ujar pria yang akrab disapa Tobi itu selepas acara.

Perlu diketahui, sampaj saat ini VPC sudah menjalin kerjasama dengan 6 mitra. Mereka diantaranya Bank BRI, Supersoccer, Shopee, Rey Insurance, Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II Provinsi Jawa Barat dan Local Creative Movement.

Program pertama yang diluncurkan adalah program pemutihan anggota lama Viking Persib Club dan Pendaftaran anggota baru Viking Persib Club. Program ini sekaligus menjadi program co-branding dengan BRI, dalam bentuk Brizzi dan kartu ATM.

“Alhamdulillah kita melaunching beberapa program ke depan yang akan dilakukan yang tentunya mendapat dukungan dari sponsor, yang pertama paling penting dari pemutihan anggota baru dan anggota lama yang disupport oleh BRI, nanti KTA-nya akan dalam bentuk Brizzi atau dalam bentuk ATM debit tapi sudah dibranding Viking jadi KTA,” tambah Tobias.

BACA JUGA: Pesan Kemanusiaan dari Viking Persib Club Buat Palestina, Tak Berkaitan Politik!

Program kedua, merupakan program UMKM Viking, masterplan pengembangan UMKM Suporter sudah siap dan didukung oleh Shopee, Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II Provinsi Jawa Barat dan Local Creative Movement. Shopee akan focus pada digitalisasi UMKM, BPTD Kelas II Jabar sebagai pengelola Terminal di Jawa Barat akan memberikan harga special dan sangat terjangkau khusus untuk UMKM di yang terlpilih dalam program UMKM Viking.

Sedangkan berikutnya adalah Local Creative Movement yang akan mendukung program dalam bentuk fasilitator dan pendampingan usaha bagi UMKM yang terlibat dalam program UMKM Viking. Program ini dibuat agar terciptanya supply chain dalam ekosistem bisnis supporter, bisa bersaing di kancah industry nasional maupun internasional & memiliki pola bisnis berkelanjutan.

“Suporter harus terlibat dalam ekosistem bisnis sepabola, jangan hanya jadi konsumen tapi masuk dalam rantai bisnisnya, jika supporter mandiri secara bisnis dan finansial maka nilai jual supporter pun akan naik dan pada akhirnya akan terwujud supporter naik kelas, maka dari itu program ini memiliki tagline “Up Scaling with Viking.” kata Tobi.

Berikutnya merupakan program District Roadshow yang didukung oleh SuperSoccer, program ini sebagai Langkah Pengurus Viking Persib Club untuk bersilaturahmi sekaligus menyerap aspirasi dari distrik Viking terutama yang berada di luar area Bandung.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perjanjian Paris
Apa Arti Perjanjian Iklim Paris?
MSC 2024
Daftar Tim Lolos Babak Playoff MSC 2024
Bayar UKT Lewat Pinjol
Soal Mahasiswa Bayar UKT Lewat Pinjol, Pengamat Pendidikan: Pemerintah Lempar Tanggung Jawab
aspal hotmix hrs
Keunggulan Aspal Hotmix HRS, Tahan Lama dan Kokoh
Good Doctor
Film Amerika "The Good Doctor" Ceritakan Soal Kesehatan, Ini Sinopsisnya
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Prediksi Starter Inggris vs Swiss 8 Besar EURO 2024
Prediksi Starter Inggris Vs Swiss, Duel 8 Besar EURO 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024 Hari Kedua
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024
Euro 2024
Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024