Cegah Kebakaran Hutan, Perhutani Tutup Pendakian Gunung di KBU

Gunung Kawasan Bandung Utara
Perhutani Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan Perhutani Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lembang menutup sementara jalur pendakian ke sejumlah gunung di Kawasan Bandung Utara (KBU) meliputi Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Bandung.(Mongabay).

Bagikan

BANDUNG BARAT, TM.ID: Perhutani Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lembang menutup sementara jalur pendakian ke sejumlah gunung di Kawasan Bandung Utara (KBU) meliputi Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Bandung.

Penutupan itu berlaku sejak tanggal 11 September 2023 sebagai tindak lanjut surat Kepala Divisi Regional Jawa Barat dan Banten tanggal 26 Juli 2023 perihal Instruksi Pelaksanaan Mitigasi dan Penanganan Kebakaran Hutan Tahun 2023.

Asisten Perhutani (Asper) BKPH Lembang, KPH Bandung Utara, Heri Rohmatulk menerangkan, kebijakan penutupan pendakian dikeluarkan sebagai bentuk mitigasi terjadinya kebakaran hutan.

Perhutani bersama stakeholder terkait, LMDH, Pemerintahan Kecamatan, Pemerintahan Desa, Kepolisian, Brimob dan TNI secara rutin melakukan sosialisasi.

“Selain sosialisasi, dibeberapa lokasi yang kami anggap rawan juga, kami pasang plang imbauan, plang larangan,” kata Heri saat ditemui, Rabu (11/10/2023).

Upaya lain dilakukan Perhutani dengan rutin melakukan patroli bersama untuk memastikan KBU aman dari kebakaran akibat kemarau panjang.

“Terakhir kami patroli bersama dengan Kapolsek Lembang dan Danyon Brimob Lembang di wilayah Gunung Putri,” ungkapnya.

Diterangkan Heri, pihaknya terus melakukan edukasi, mitigasi risiko-risiko potensi kebakaran khususnya pada masyarakat sekitar hutan.

“Kami juga melakukan pembuatan sekat bakar dibeberapa lokasi,” ujarnya.

Demi mencegah terjadinya kebakaran kawasan hutan, dia menyebutkan, ADM Perum Perhutani KPH Bandung Utara Regional Jawa Barat dan Banten telah mengeluarkan surat kebijakan menutup jalur pendakian.

BACA JUGA: Misteri Sosok Baju Putih saat Alun-alun Suryakencana Gunung Gede Pangrango Terbakar

Gunung Manglayang

1. Gunung Manglayang pintu wisata Batu Kuda Desa Cikoneng Kecamatan Cileunyi
2. Gunung Palasari pintu masuk Kec. Cilengkrang dan Desa Suntenjaya Kecamatan Lembang
3. Gunung Bukit Unggul pintu masuk Desa Cibodas dan Desa Suntenjaya Kecamatan Lembang
4. Gunung Sanggara pintu masuk Perkebunan Kina dan dari Desa Suntenjaya, Desa Cibodas Kecamatan Lembang.

BKPH Lembang

1. Gunung Tangkuban Parahu pintu masuk Desa Jayagiri, Desa Sukajaya, Desa Cikahuripan, Kecamatan Lembang dan pintu masuk Desa Cihideung dan Desa Karyawangi Kecamatan Parongpong

2. Gunung Burangrang pintu Lawang Angin Desa Kertawangi Kecamatan Cisarua.

BKPH Cisalak

1. Gunung Canggah pintu masuk Desa Buniara, Desa Cimeuhmal Kecamatan Tanjung Siang dan Desa Mayang Kecamatan Cisalak Kab. Subang
2. Gunung Lingkung pintu masuk Desa Cikole, Desa Wangunharja Kecamatan Lembang dan Desa Ciater Kecamatan Ciater
3. Gunung Kadaka pintu masuk Desa Cimeuhmal Kec. Tanjung Siang Kabupaten Subang
4. Gunung Sunda pintu masuk Curug Cijalu Desa Cipancar Kecamatan Wanayasa Kabupaten Purwakarta

BKPH Padalarang

1. Gunung Burangrang pintu masuk Kp. Legok Haji, Kp. Pasir Kuning, Kp. Tugu Desa Pasir Langu Kecamatan Csarua dan pintu masuk Bukit senyum Desa Cipada Kecamatan Cikalong Wetan.

 

(Tri/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nick Kuipers Bicara Soal Mentalitas
Sudah Hadir di Sesi Latihan Persib Bandung, Nick Kuipers Bicara Soal Mentalitas
Transaksi Judi Online di Indonesia rekening judi online
Uang Rekening Judi Online yang Dibekukan Bakal Jadi Milik Negara
BRI
BRI Berdayakan UMKM di Program Sentra Kuliner BRINS MATAS Cilandak
Korupsi 6 Juta Paket Bansos Presiden
KPK Usut Dugaan Korupsi 6 Juta Paket Bansos Presiden
Komisi III DPR Apresiasi Kerja Satgas Pemberantasan Judi Online
Komisi III DPR Apresiasi Kerja Satgas Pemberantasan Judi Online Mulai Efektif
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kenaikan UKT
Megawati Sorot UKT Mahal, Kurangi Bansos!
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami
UU KIA kementrian PPPA
Jokowi Sahkan UU KIA, Kementrian PPPA Buat Turunannya