Toyota Resmikan GR Garage Pertama di Indonesia

GR Garage Pertama di Indonesia
Toyota Resmikan GR Garage Pertama di Indonesia (toyota.astra)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: PT Toyota-Astra Motor (TAM) menghadirkan GR Garage pertama dengan layanan yang lengkap bagi para motorsport dan GR enthusiast di Indonesia, Jumat (15/9/2023).

Bengkel modifikasi  berada di kawasan Pandai Indak Kapuk (PIK) Jakarta Utara ini menyediakan berbagai fasilitas dan layanan untuk memenuhi kebutuhan:

  • modifikasi peningkatan tampilan eksterior
  • interior mobil
  • pemasangan GR Performance Parts
  • dyno tes
  • motorsport services lainnya

Ada pula GR Merchandise, café, dan co-working space untuk memberikan lifestyle experience bernuansa balap kepada pelanggan.

“Kami mengapresiasi tingginya antusiasme masyarakat terhadap brand GAZOO Racing (GR) di Indonesia. Dimulai oleh sports car GR Supra yang memperoleh sambutan luar biasa di 2019, aktivitas TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) semakin meningkatkan awareness pecinta motorsport dengan raihan berbagai gelar juara nasional dan regional pada berbagai ajang balap,” ucap President Director TAM, Hiroyuki Ueda dalam keterangan tertulisnya yang diterima teropong media melalui laman resmi Toyota Jumat (15/9/2023).

BACA JUGA : Pikap Legendaris Kijang Buaya Masih Mengaspal

Hingga kini, telah ada 14 line-up GR Family yang dapat dipilih oleh pelanggan dan 19 GR Zones yang didedikasikan bagi GR enthusiast yang ingin mengeksplorasi world of GR di Indonesia.

“Dan sekarang, GR Garage sebagai one-stop community hub memperluas kehadiran brand GR dan menjangkau lebih banyak penggemar motorsports dan petrolhead,” ucapnya lebih lanjut.

Sementara itu, Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy, menjelaskan jika GR Garage juga terbuka untuk jenis kendaraan non-GR.

“Produk GR atau Non-GR bisa dateng beli sesuatu, lalu ada meeting juga sangat terbuka di sini. Komunitas bisa berkumpul, workshop dan lain-lainya GR Garage di Indonesia paling lengkap,” katanya.

Lebih lanjut, untuk strategi perluasan GR Garage, Anton belum mau membeberkannya, dan menegaskan masih akan fokus di Jakarta.

“Saat ini Jakarta dulu, saya rasa animonnya sangat baik. Kami saat ini meminta masukan apa yang dibutuhkan dan pengembangan,” tandasnya.

 

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva