KUDUS,TM.ID: Salah satu rekaman video memperlihatkan, situasi antrian padat pembagian nasi jangkrik di Komplek Masjid Menara Kudus, Jawa Tengah.
Seperti dilihat dalam unggahan akun @fakta.indo, demi mendapatkan nasi bungkus warga rela berdesakan.
Tampak dalam video itu, antrian sangat padat, bahkan terlihat tidak ada celah di tengah-tengah antrian itu.
Warga yang mengantri pembagian nasi jangkrik itu, rela datang lebih pagi untuk tak melewatkannya.
BACA JUGA: Viral! Pria Bercelana Loreng di Bandung Geplak Wajah Tukang Parkir
“Warga yang sudah berkumpul sejak pagi hari tidak sabar dan khawatir tidak kebagian nasi jangkrik,” tulis keterangan akun tersebut.
“Mereka terus merangsek ke barisan depan menembus pagar jaga, sehingga menimbulkan situasi kurang kondusif,” sambungnya.
Imbas dari antrian padat itu, dikabarkan lansia dan anak-anak yang ikut mengantri terinjak warga lain.
“Petugas jaga pun segera melakukan evakuasi lansia dan anak-anak yang sempat terinjak warga lain,” terangnya.
Sekedar informasi, nasi jangkrik merupakan nasi yang dibungkus daun jati dengan lauk daging kerbau dan kambing.
Daging tersebut dimasak menggunakan bumbu garam, asam atau disebut juga bumbu jangkrik. Dari sanalah, disebut nasi jangkrik.
(Saepul/Usamah)