Beckham Putra Tak Perkuat Piala AFF U-23, Ini Kata Bojan Hodak

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra masih terlihat dalam sesi latihan hari Kamis, 9 Agustus 2023 di Stadion Sidolig, Kota Bandung. Seharusnya, Beckham dijadwalkan bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 besutan Shin Tae-yong.

Namun untuk Robi Darwis, pria asal Cianjur itu justru sudah bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23. Sehingga dalam sesi latihan hari Kamis, Robi sudah tak hadir.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak akhirnya buka suara terkait hal tersebut. Ia sudah memutuskan hanya akan melepas Robi Darwis ke skuat Timnas Indonesia U-23 dan mempertahankan Beckham Putra.

“Kami melepas Robi (Darwis), tidak ada masalah,” ujar pelatih berkepala plontos itu pada Kamis, 9 Agustus 2023.

Keputusan tersebut bukan tanpa alasan. Bojan merasa tenaga Beckham Putra sangat diperlukan bagi tim Maung Bandung di musim ini.

Ditambah lagi ajang Piala AFF U-23 tak masuk dalam agenda FIFA. Ajang tesebut hanya masuk ke dalam agenda AFF saja.

BACA JUGA: Persib Bandung Datangkan Asisten Pelatih dari Kroasia

Pria asal Kroasia itu menerangkan, Persib akan mengirim surat untuk mempertahankan pemain bernomor punggung 7 itu. Ia melanjutkan Persib akan melepas Beckham hanya di agenda FIFA saja.

“Saya rasa pihak klub akan mengirim surat untuk Beckham karena dia pemain yang disiapkan sebagai pemain di starting eleven. Kami hanya melepasnya untuk agenda FIFA saja,” tutup Bojan.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, PSSI sudah memanggil sebanyak 23 pemain untuk masuk ke dalam pemusatan latihan tim Garuda Muda. Nama-nama tenar dipanggil PSSI seperti Ivar Jenner, Ramadhan Sananta, hingga Rizky Ridho.

Sayangnya pemanggilan tersebut tak bisa dipenuhi semua tim. Selain Persib yang hanya melepas Robi Darwis, Persija dan PSM Makassar juga dikabarkan tak melepas pemainnya karena dibutuhkan tim.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
vespa primavera batik
Vespa Primavera Batik Sentuhan Ekslusif, Rilis Mendekati 17 Agustus
Persebaya Surabaya Slavko Damjanovic
Persebaya Surabaya Diperkuat Bek Tengah Asal Montenegro
Smelter zink
Pemberdayaan Lahan untuk Smelter Zinc PT KPC Kalteng Harus Dapatkan Status PSN
insentif mobil hybrid
Insentif Mobil Hybrid Harus di Bawah Mobil Listrik agar Realistis?
Striker Brasil Danilo Alves resmi gabung ke PSS Sleman
2 Striker Brasil Resmi Perkuat PSS Sleman
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba

5

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024
Headline
Francesco Bagnaia juara MotoGP
Bagnaia Menangkan MotoGP Jerman, Calon Setimya Musim Depan Tempati Posisi Kedua
1 MUHARRAM 1446 H
NU Tetapkan 1 Muharram 1446 H, Hasil Rukhyatul Hilal
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'