Erick Thohir Usulkan Piala Dunia U-17 Digelar di 4 Kota, Ini Daftarnya

piala dunia u-17
Ketum PSSI Erick Thohir dan Exco PSSI Arya Sinulingga saat mengikuti konferensi pers PSSI di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu, (2/8/2023). (Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Ketua Umum PSSI Erick Thohir,  mengusulkan pergelaran Piala Dunia U-17 2023 pada 10 November sampai 2 Desember digelar di empat kota yaitu Jakarta, Bandung, Solo, dan Surabaya.

Usulan ini dipertimbangkan mengingat Piala Dunia U-17 yang akan digelar kurang lebih dalam waktu 100 hari lagi.

Sebelumnya, ada tujuh kota dengan delapan stadion yang direncanakan dipakai yaitu Jakarta (Stadion Utama Gelora Bung Karno dan Jakarta International Stadium), Bandung (Stadion Si Jalak Harupat), Bogor (Stadion Pakansari), Solo (Stadion Manahan), Surabaya (Stadion Gelora Bung Tomo), Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta), dan Palembang (Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring).

“Kita usulkan delapan stadion, terutama enam yang sudah direnovasi untuk U-20, tambah dua. Dari hasil kesepakatan budgeting tadi, ya kita lihat sepertinya dikerucutkan jadi empat stadion,” kata Erick melalui konferensi pers yang digelar di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (2/8/2023) malam.

“Memang ya kembali konteksnya kembali ini tinggal 100 hari, kita gak mau ambil risiko hal-hal yang justru nanti jadi bumerang ketika pada hari H kita gak siap,” tambahnya.

Empat kota yang digunakan, kata Erick, dari enam grup yang ada di Piala Dunia U-17 yang masing-masing berisi empat tim, Jakarta dan Bandung akan menggelar masing-masing dua grup, sedangkan Solo dan Surabaya akan menggelar masing-masing satu grup.

BACA JUGA: Perang Batin Rashid, Harus Mengubur Kenangan Indah Bersama Persib

“Diskusi dengan FIFA tadi kita mengusulkan dua grup di Jakarta, dua grup di Bandung, satu grup di Solo, satu grup di Surabaya, semifinal dan final di Solo, pembukaan di Jakarta, timnas di Jakarta, itu yang kita usulkan,” ucap Erick.

“Konsekuensinya kalau ada dua grup di Jakarta dan Bandung, tempat latihan harus ditambah. Di Bandung ada tiga sampai empat tempat latihan mungkin harus ditambah satu. Di Jakarta harus ditambah dua,” tambahnya.

Terkait kemungkinan empat stadion yang akan dipakai dari empat kota yang diusulkan, pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu menyebut induk terbesar sepak bola dunia optimistis dengan empat stadion dari empat kota yang dipakai.

“FIFA confidence empat stadion ini bisa, mereka punya perhitungan sendiri dan kita punya usulan sendiri,“ kata Erick.

Lebih lanjut, dari persiapan yang kurang lebih tinggal 100 hari, Erick berharap gelaran Piala Dunia U-17 di Tanah Air berjalan sukses.

“Hari ini tinggal 100 hari menuju pembukaan Piala Dunia U-17. Jadi memang benar-benar waktunya sangat mepet, ya kita pastikan kita bisa sukseskan Piala Dunia U-17 dengan baik, dengan fasilitas dan persiapan tim yang baik,” tambahnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya