Bamsoet: Saya akan Maju pada Munaslub 2024

Bamsoet Saya akan Maju pada Munaslub 2024
Ilustrasi - Bambang Soesatyo. ([email protected])

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Bamsoet mengatakan bahwa dirinya akan maju untuk mencalonkan diri menjadi pimpinan partai berlambang beringin itu dalam Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar yang digelar pada 2024.

Bamsoet akan Maju di Munaslub 2024

Bamsoet
(Foto: Antara)

“Saya akan maju nanti pada saatnya, ketika betul-betul Munas-nya terjadi, ya sesuai dengan periodisasi yang ada, periodesasi pilihan waktu yang ada, yang disepakati oleh seluruh stakeholders Partai Golkar sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART),” kata Bamsoet di Gedung Nusantara IV MPR RI, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, melansir Antara, Jumat (14/7/2023).

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo alias Bamsoet merespons pertanyaan ihwal namanya yang diusulkan sebagai salah satu figur untuk menggantikan posisi Airlangga Hartarto sebagai ketua umum partai berlambang pohon beringin itu oleh Anggota Dewan Pakar Partai Golkar Ridwan Hisjam, di Jakarta, Rabu (12/7/2023).

Untuk itu, Bamsoet menepis kabar namanya diusulkan sebagai Ketua Umum Partai Golkar dalam musyawarah nasional luar biasa (munaslub) Partai Golkar.

“Ah, keliru itu hehehe,” ungkapnya.

BACA JUGA: Legislator Golkar Usulkan Bamsoet dan Luhut Pengganti Airlangga

Dia bahkan mengaku belum mendengar kabar terkait akan diadakannya munaslub Partai Golkar untuk mencari figur pengganti ketua umum.

“Saya malah belum dengar, ada munaslub ya? Belum, belum, karena munaslub ada mekanismenya,” tuturnya.

Sebaliknya, dia menegaskan kembali akan mencalonkan diri sebagai ketua umum pada Munas Partai Golkar yang dihelat pada 2024.

“Maju, maju,” ucapnya ketika dikonfirmasi ulang.

Bamsoet pun menuturkan bahwa rencananya mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Partai Golkar pada gelaran Munas mendatang lantaran pada Munas 2019 lalu ia urung maju.

“Kemarin kan saya belum maju, saya membatalkan maju,” pungkasnya.

(Aziz/Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia