Apakah Self Love Searti dengan Egois? Simak Penjelasannya dari Psikolog Febria Ini

foto - Web -

Bagikan

JAKARTA, TM.Id : Jangan sampai salah memaknai, self-love atau berbuat baik pada diri sendiri tidaklah sama dengan egois dan narsis.

Psikolog Febria Indra Hastati mengingatkan para ibu agar selalu berbuat baik pada diri sendiri melalui berbagai aktivitas. Hal inilah yang dapat menumbuhkan rasa cinta bagi diri atau self-love.

“Self-love berarti menyayangi dan menghargai diri sendiri, memperhatikan pemenuhan kebutuhan diri dan mendukung aspek fisik, psikologis dan spiritual diri untuk senantiasa berkembang,” kata Febria, seperti dilansir Antara, Sabtu (24/12/2022).

Menurutnya, kegiatan sederhana yang bisa dilakukan para ibu dapat mengisi self-love checklist atau daftar periksa, buat tanda centang pada hal-hal yang dilakukan ibu dalam kurun waktu akhir ini, misalnya dalam sebulan terakhir.

Hal yang perlu diperhatikan, kata Febria, jika masih banyak hal penting dari daftar periksa/checklist itu yang tidak pernah dilakukan para ibu, artinya kurang memberi perhatian pada diri sendiri.

“Dengan kata lain, kadar self-love dinilai kurang tinggi, dan bisa membawa dampak negatif,” jelas dia.

Lalu, bagaimana cara memiliki dan meningkatkan self-love? Febria mengatakan bisa dilakukan dengan teknik “5K”.

Huruf “K” yang pertama adalah untuk “kontrol toxic-self”, dimana para ibu bisa mencoba untuk menghindari self-labeling, self comparing, dan lainnya.

Lebih lanjut, “K” berikutnya adalah “kelola emosi”, “kenali kelebihan dan keterbatasan diri”, “kembangkan potensi diri”, dan “komunikasi ke pasangan dan sekitar.

“Terakhir, kunci kebahagiaan adalah keseimbangan dalam seluruh aspek kehidupan. Sebagai seorang ibu, kita bisa mencapai kebahagiaan jika unsur dasar sudah terpenuhi yaitu self-love,” ujar Febria.

Di sisi lain, kreator konten Ria Ricis mengatakan dirinya sependapat bahwa penting bagi ibu untuk merawat dan menjaga diri sendiri di tengah kesibukannya menjadi ibu di rumah maupun jika ibu juga bekerja.

“Pertama kalinya menjadi seorang ibu, aku merasakan bahwa ternyata sebelum aku membahagiakan anak, suami, maupun keluarga, dibutuhkan juga hati yang bahagia. Sebab, ketika mood aku sedang tidak baik, anak aku Moana dapat juga merasakannya,” kata Ria.

“Karenanya, aku berusaha untuk memahami diri aku terlebih dahulu, aku buat diri aku senang, nyaman, jadi Moana bisa menangkap banyak energi kebaikan dari diri aku dan membuatnya tumbuh lebih baik dan optimal,” imbuhnya.

Sementara itu, Mothercare Indonesia baru-baru ini menyelenggarakan kegiatan olahraga bersama para ibu dengan yoga pagi hari di Mall Senayan City untuk merayakan Hari Ibu.

“Ibu yang bahagia, akan lebih mudah menjalankan seluruh kegiatan setiap harinya, lebih tenang menghadapi tugasnya, serta merawat anak dan keluarga di rumah dengan tenang,” kata Senior Vice President for Baby, Kids, & Toy Brands Kanmo Group Vasudev Kataria.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ilustrasi longsor jalur malang longsor blitar
4 Orang Hilang Tertimbun Longsor Blitar
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Bagnaia Menang MotoGP Belanda 2024
Bagnaia Menang Sempurna, Marc Marquez Finis Keempat di MotoGP Belanda 2024
Nelayan Tewas Usai Tenggak
Dikira Miras, 4 Nelayan Tewas Usai Tenggak Isi Botol Temuan di Laut
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024