Pelaku Penembakan MUI, Sempat Nulis Surat ‘Sumpah’ Untuk Kapolda Metro Jaya

MUI
(net)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) ditembak oleh orang tidak dikenal sekitar pukul 10.30 WIB yang beralamat di Jalan Proklamasi, Jakarta pada Selasa (2/5/2023).

Pada insiden ini dua pegawai kantor MUI mengalami luka-luka, sedangkan pelaku diamankan pihak kepolisian dan dinyatakan sudah meninggal dunia.

“Pelaku sudah meninggal,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komaruddin.

BACA JUGA: PP Muhammadiyah Kutuk Aksi Penembakan di Kantor MUI

Komarudin menyebut, pelaku hanya satu orang dengan membawa pistol berjenis air softgun yang digunakannya untuk menembak dan sekaligus menjadi barang bukti.

Polisi sedang, kata dia, melakukan penyelidikan dengan menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Saat ini kita sedang olah TKP, pemeriksaan saksi-saksi dan sebagainya,” kata Komarudin.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal MUI Amrisah Tambunan mengaku, pihaknya belum mengetahui motif dari penembakan ini.

Sebelumnya, pelaku diketahui diduga telah menulis surat yang ditujukan untuk Kapolda Metro Jaya. Diduga pelaku telah menulis surat sebanyak dua kali yang berjudul ‘sumpah yang kedua’.

Isi surat tersebut merupakan permintaan pelaku agar difasilitasi oleh Kapolda Metro Jaya untuk bertemu dengan Ketua MUI Indonesia, dengan bunyi berikut,

Sumpah kedua

Kepada Bapak Pimpinan Kapolda Metro Jaya yang terhormat, setelah saya membawa pisau ke kantor Bapak, tetap saya tidak mendapatkan hak saya yaitu keadilan. Juga Bapak tidak mempertemukan saya dengan ketua MUI Republik Indonesia. Saya mohon kepada Bapak selaku penegak hukum supaya saya dipenjarakan seumur hidup/ Tembak Mati. Kalau tidak bapak lakukan saya bersumpah atas nama Allah dan Rasul saya akan cari senjata api, saya akan tembak Penguasa/ Pejabat di Negeri ini terutama orang-orang MUI tanpa memberi tahu terlebih dahulu/ meminta izin untuk kedua kalinya kepada Penegak Hukum/ Kepolisian karena saya sudah lelah berjuang untuk mendapatkan hak saya yaitu keadilan.

Surat tersebut juga tertulis nama pengirim, yang diduga pelaku adalah Mustofa NR.

BACA JUGA: Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat Tewas, Pernah Kirim Surat ke Pimpinan MUI

(Saepul/Dist)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PPF mobil
Penting! Ini Kegunaan PFF untuk Bodi Mobil
Hasil Lengkap Race MotoGP Italia
Joge Martin Jadi yang Tercepat Sprint Race MotoGP Jerman
Jus Sayur
Membuat Jus Sayur yang Bernutrisi dan Ramah di Lidah
Masak Sarden
Cara Masak Sarden Mudah untuk Anak Kosan
Download lagu BTS
Kumpulan Lagu BTS dan Cara Download lagu dengan Mudah!
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Austria Group D Euro 2024
Headline
Prediksi Starter Inggris vs Swiss 8 Besar EURO 2024
Prediksi Starter Inggris Vs Swiss, Duel 8 Besar EURO 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024 Hari Kedua
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024
Euro 2024
Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024