Paslon Haru-Dhani Tetap Optimis Sebelum Real Count Keluar.

Paslon Haru-Dhani Tetap Optimis
Pasangan Haru-Dhani tetap optimis sebelum real count keluar (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Pasangan Haru-Dhani menunggu hasil keputusan real count serta rekapitulasi manual bersama PPK dan KPU Kota Bandung.

Selain itu pasangan Haru-Dhani pun masih menunggu laporan dari saksi yang telah di sebar di berbagai TPS.

“Kita hormati semua proses quick count dan tentu saja selain quick count ada juga yang sedang di tunggu, pertama real count kemudian rekapitulasi manual, serta saksi-saksi kita dan tim advokasi,” kata Haru Suandharu, Rabu (27/11/2024).

Haru juga mengatakan, jika ditemukan adanya money politic pihaknya akan segera melakukan protes. Namun, setelah proses tersebut ditempuh pasangan Haru-Dhani bakal menerima apapun keputusannya.

“Jika nanti ada (money politic) tentu akan kita protes dsn tentu saja setelah proses itu semua ditempuh tentu saja HD siap menerima apapun keputusan dari masyarakat Kota Bandung,” ucapnya

Senada dengan Haru Suandharu, Dhani Wirianata mengatakan, semua masih proses belum ada keputusan final, oleh karena itu pihaknya masih menunggu hingga keputusan final tersebut keluar.

“Semuanya kan masih proses kita tetap optimis dan tentunya kita juga pasti akan menerima laporan-laporan dan tentunya itu yang akan dibawa tim hukum kita nanti kalau memang ada pelanggaran-pelanggaran, karena ini kan proses demokrasi kan,” kata Dhani Wirianata

Selain itu, pihaknya telah membentuk tim satuan tugas (satgas) anti politik uang.

BACA JUGA: Harapan dan Antusiasme Warga Bandung dalam Gelaran Pilkada 2024 Tinggi

“Kita punya satgas anti politik uang ya, kita sudah bentuk satgas dan itu mereka bekerja siang dan malam mungkin sampai subuh untuk mengawasi dan sudah mengumpulkan beberapa bukti,” ujarnya

“Ada yang memang di hari tenang ada juga yang memang menyebar minyak goreng, ada yang berstiker coblos ke paslon tertentu ada juga yang nyebar money politic, jadi ini kan sudah kita kumpulkan pasti nah ini yang menjadi dasar kita nanti untuk tim hukum kita maju,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi tanpa peralatan
3 Hobi Tanpa Peralatan yang Rumit
Pilkada
Rekomendasi Aktivitas Seru Usai Mencoblos di TPS Pilkada
Persib Merasa Diuntungkan Jelang Hadapi Port FC
Persib Merasa Diuntungkan Jelang Hadapi Port FC, Bojan Hodak: Kami Dalam Mood Bagus
Bahlil Ungkap Ojol Tak Boleh Pakai BBM Subsidi
Bahlil Ungkap Ojol Tak Boleh Pakai BBM Subsidi
Usia menggunakan makeup
Saat Usia Berapa Anak Perempuan Boleh Pakai Makeup?
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

4

Banyak Hal Janggal, Pengamat Nilai Kasus Tom Lembong Bagian dari Agenda Politik

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pilkada jakarta berapa putaran
Pilkada Jakarta 2024 Cuma 1 Putaran, Jika...
KAI Pastikan Kenyamanan dan Keselamatan Perjalanan
KAI Pastikan Kenyamanan dan Keselamatan Perjalanan Kereta Api untuk Libur Nataru
Hasil Quick Count Charta Politika: Farhan-Erwin Unggul
Hasil Quick Count Charta Politika: Farhan-Erwin Unggul di Pilwalkot Bandung 2024
Tim Pemenangan Paslon Pilgub Jabar Nomor 3 Tetap Optimis
Tim Pemenangan Paslon Pilgub Jabar Nomor 3 Tetap Optimis Dapat Menempel Hasil Suara Nomor 4