Paus Fransiskus Desak PBB Selidiki Israel atas Dugaan Genosida di Jalur Gaza

Paus Fransiskus
(Instagram/@pausfransiskus)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Paus Fransiskus, pemimpin Gereja Katolik, mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk melakukan penyelidikan terhadap Israel atas dugaan genosida di Jalur Gaza.

Pernyataan tersebut disampaikan Paus Fransiskus dalam buku terbarunya, “Hope Never Disappoints: Pilgrims Towards a Better World”, yang akan diluncurkan pada Selasa.

“Menurut sejumlah ahli, apa yang terjadi di Gaza memiliki ciri-ciri sebuah genosida,” kata Paus melansir media Vatikan, Minggu (17/11/2024).

Menurutnya, harus ada penyelidikan mendalam untuk memastikan apakah yang terjadi sesuai dengan definisi teknis dari ahli hukum dan badan internasional.

Paus Fransiskus juga menyoroti penderitaan warga Palestina di Jalur Gaza akibat blokade Israel. Blokade ini membuat begitu sedikit bantuan kemanusiaan masuk ke wilayah tersebut.

“Saya juga merenungkan mereka-mereka yang harus meninggalkan Gaza di tengah kelaparan yang menyerang saudara-saudara Palestina mereka akibat kesulitan mengirim makanan dan bantuan ke dalam wilayah mereka,” kata dia.

BACA JUGA : Bandung for Gaza Ajak Masyarakat Terus Peduli Palestina

Agresi Israel ke Jalur Gaza sejak (7/10/2023) telah menewaskan hampir 44.000 warga Palestina. Sebagian besar adalah wanita dan anak-anak, serta membuat daerah tersebut berbahaya untuk tinggal di sana.

Rezim Zionis juga menghadapi tuntutan di Mahkamah Internasional (ICJ) atas dugaan tindak genosida dan kejahatan-kejahatan lainnya di Gaza.

Seruan Paus Fransiskus untuk penyelidikan PBB terhadap Israel atas dugaan genosida di Jalur Gaza menunjukkan keprihatinan terhadap situasi kemanusiaan.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Universitas Brawijaya
Dalam QS Asia University Rankings 2025, Posisi Universitas Brawijaya Berhasil Naik!
Penginapan backpaper Bandung
Lagi Backpacker-an di Bandung? Yuk, ke Penginapan Ini!
Pisang khas makassar
7 Olahan Pisang Khas Makassar yang Bikin Ngiler, Wajib Cicipi!
Gaya Hidup Jepang
Miliki Gaya Hidup Orang Jepang, Apa yang Istimewa?
Risiko kehujanan
Kenapa Kehujanan Bisa Bikin Kepala Pusing?
Berita Lainnya

1

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

3

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

4

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!