Netizen Ragukan Layanan “Lapor Mas Wapres” yang Digagas Gibran

Lapor Mas Wapres
(Instagram/@gibran_rakabuming)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka resmi membuka layanan pengaduan “Lapor Mas Wapres” untuk seluruh warga Indonesia. Pengumuman tersebut disampaikan Gibran melalui Instagram pribadinya.

Mulai hari ini, masyarakat dapat menyampaikan laporan pengaduan langsung ke Istana Wakil Presiden di Jalan Kebon Sirih No.14, Jakarta Pusat, dari Senin hingga Jumat pukul 08.00-14.00.

Selain datang langsung, masyarakat juga dapat menghubungi WhatsApp di nomor 08111-704-2207.

Ide Gibran untuk membuka layanan aduan masyarakat ini menuai pro kontra. Sebagian menyambut baik gagasan tersebut, namun ada juga yang meragukan efektivitasnya, khususnya terkait aduan via WhatsApp.

Akun X @MardaniJgMw misalnya, mempertanyakan efektivitas layanan aduan melalui WhatsApp.

“Bantu UP temen-temen. Gua penasaran, emang pelayanan aduan masyarakat lewat WhatsApp beneran efektif ya? Gua ragu kalau ngabahas soal fitur minim, keamanan data, terus gimana cara penyaringan dan prioritasnya?” tulisnya.

Akun tersebut juga menyinggung aplikasi JAKI (Jakarta Kini) milik Pemprov DKI Jakarta yang dinilai lebih efektif dalam menampung aduan masyarakat.

“FYI aja, kalau di aplikasi JAKI kita bisa pantau prosesnya dari awal sampe akhir. Dan juga bisa muncul di notifikasi HP lu setiap updatenya,” ungkapnya.

BACA JUGA : Gibran Buka Pengaduan Masyarakat Lewat Program Ini!

Selain itu, laporan aduan melalui WhatsApp juga berpotensi kehilangan detail informasi karena keterbatasan penyimpanan pesan.

“Tambahan guys. Gua ragu sama aduan masyarakat lewat WhatsApp kayak gini. Soalnya, tiap kali pake JAKI, foto laporan harus aktifin “save location” di kamera. Tapi kalo kirim via WhatsApp, foto/video pasti kena kompres, terus info “date” & “location”-nya hilang,” tandasnya.

Meskipun demikian, layanan “Lapor Mas Wapres” diharapkan dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan keluhan mereka kepada Wakil Presiden.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_0551
Debat Terakhir, Paslon HD Nilai Kota Bandung Banyak Masalah yang Harus Diselesaikan
Pisang epe makassar
Menjajal Resep Pisang Epe, Kuliner Khas Makassar yang Legit!
Universitas Brawijaya
Dalam QS Asia University Rankings 2025, Posisi Universitas Brawijaya Berhasil Naik!
Penginapan backpaper Bandung
Lagi Backpacker-an di Bandung? Yuk, ke Penginapan Ini!
Pisang khas makassar
7 Olahan Pisang Khas Makassar yang Bikin Ngiler, Wajib Cicipi!
Berita Lainnya

1

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

2

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

3

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

4

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

5

Jumlah Bakteri di Keyboard Laptop Lebih dari Toilet? Simak Cara Bersihkannya
Headline
Skor Indonesia vs Arab
Indonesia Libas Arab 2-0, Ini Reaksi Erick Thohir
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"