Start Buruk, Rennes Pecat Julien Stephan

Rennes Pecat Julien Stephan
Ekspresi pelatih Rennes, Julien Stephan, saat mendampingi timnya (Antara/Reuters/David Klein/)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID –– Setelah mengawali Liga Prancis 2024/2025 dengan buruk, Rennes memecat pelatih Julien Stephan untuk kedua kalinya, demikian diumumkan melalui laman resminya.

Selain Stephan, Rennes juga memecah dua asisten pelatih, yakni Denis Zanko dan Bouziane Benaraibi.

Dalam pernyataan itu, Rennes melaporkan bahwa untuk sementara latihan tim akan dipimpin oleh Sebastien Tambouret, yang dibantu oleh Direktur akademi Denis Arnaud dan Pierre-Alexandre Lelievre

Stephan kembali ke Rennes untuk masa kerja kedua 12 bulan silam. Sebelumnya ia sudah pernah membawa klub asal Brittany itu menjuarai Piala Prancis pada 2019.

BACA JUGA: PSG Kalah 0-2 Saat Jamu Rennes di Pekan Ke-28 Liga Prancis

Sayangnya pada musim ini Rennes hanya memenangi tiga dari sepuluh pertandingan yang telah mereka mainkan. Rennes pun terpuruk di posisi ke-13 klasemen sementara, dengan hanya unggul satu poin di atas zona degradasi setelah kalah 0-4 di markas Auxerre.

Stephan juga pernah memimpin Rennes untuk tampil di Liga Champions untuk pertama kalinya pada musim 2020/2021, sebelum ia mengundurkan diri dari posisinya pada akhir musim.

Ia kemudian menjadi pelatih Strasbourg selama 18 bulan, sebelum kemudian dipecat pada awal tahun lalu.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia