Eks Anak Buah di Kominfo Tersandung Judol, Ini Respon Budi Arie

pegawai komdigi judi online
(RRI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Eks Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang kini berganti nama jadi Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), Budi Arie, memberi respons soal mantan anak buahnya di Komdigi ditangkap terkait kasus judi online.

Budi awalnya hanya mengapresiasi kinerja aparat penegak hukum yang menindak mengenai hal tersebut.

“Kita serahkan kepada aparat penegak hukum. Kita hormati itu bagus,” kata Budi, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Saat ditanya soal 10 orang ditangkap tersebut merupakan anak buahnya dahulu, Budi hanya memberikan jawaban yang sama.

“Bagus, bagus itu sebagai langkah aparat penegak hukum kita apresiasi,” ujarnya.

Ketika ditanya apakah sudah memantau terkait hal tersebut ketika dirinya menjabat dahulu, Budi mengaku kini hanya mengurusi kementerian yang ia pimpin yakni Kementerian Koperasi.

“Ya udah. pokoknya Kita mwnghomati langkah-langkah yang dilakukan aparat penegak hukum. Untuk memberantas judol,” ungkapnya.

Lebih lanjut, saat ditanya apakah ketika dirinya menjabat dirinya melindungi para anak buahnya tersebut, Budi membantahnya.

“Tanya penegak hukum. Nggak ada pokoknya kita menghormati bagus itu saya dukung,” katanya.

Sebelumnya Kepolisian menggeledah lokasi yang diduga digunakan sebagai kantor satelit judi online di sebuah ruko di Jalan Ross Garden no 5, Jakasetia, Kota Bekasi, pada Jumat (1/11/2024).

BACA JUGA: Jadi Tersangka, Oknum Pegawai Komdigi Ternak 1.000 Situs Judi Online

Dalam pengecekan tersebut nampak Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi bersama Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani.

Tiga pelaku juga dihadirkan di lokasi untuk kepentingan pemeriksaan. Ade Ary mengungkap, 11 orang yang terlibat dalam kasus ini telah ditangkap. 10 di antaranya merupakan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Wise Debate Competition 2024
Unpad Boyong Juara 1 di Wise Debate Competition 2024
Sheryl Sheinafia TOSI
Sheryl Sheinafia Raih Dua Emas di TOSI, Pecahkan Rekor Lari Cinta Laura!
Prediksi Skor
Prediksi Skor Real Madrid vs AC Milan Liga Champions 2024/2025
Chand Kelvin Maaf
Chand Kelvin Minta Maaf Usai Posting Foto Bareng Agus Salim
tom lembong korupsi impor gula-6
Ajukan Praperadilan, Kuasa Hukum Tom Lembong Minta Status Tersangka Dibatalkan
Berita Lainnya

1

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
IMG_9544
Jalan Layang Pasupati Ditutup Sementara Mulai Tanggal 4 November 2024
basuki hadimuljono dilantik jadi kepala o ikn
Basuki Hadimuljono Dilantik Jadi Kepala Otorita IKN
aksi reuni 411-1
Reuni Aksi 212 Rencanakan Bawa Massa Lebih Besar pada 2 Desember 2024
Arne Slot Liverpool
Jelang Laga Kontra Leverkusen, Arne Slot Fokus pada Performa Mohamed Salah