Bukan Juara Piala Asia U17 2025, Ini Target Besar dari Erick Thohir Buat Nova Arianto

Timnas Indonesia U17 ketemu Erick Thohir
(Instagram Erick Thohir)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberi target kepada pelatih Timnas Indonesia U17, Nova Arianto pasca tuntasnya Kualifikasi Piala Asia U17 2025.

Timnas Indonesia U17 memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U17 2025 di Arab Saudi, 3-20 April 2025 mendatang.

Skuad Garuda Muda lolos ke putaran final setelah berhasil menempati posisi runner up terbaik ketiga di klasemen akhir dengan nilai empat poin.

Ada lima tim dari jalur runner up terbaik yang lolos ke putaran final Piala Asia U17 2025, yakni China, Vietnam, Indonesia, Iran dan Oman.

Putaran final rupanya menjadi perhatian serius Erick Thohir sebagai orang nomor satu di federasi sepakbola Indonesia.

Erick mengaku segera memanggil coach Nova Arianto untuk berdiskusi dalam rangka persiapan putaran final di Arab Saudi.

“Saya juga berdiskusi dengan coach Nova untuk program Timnas U17 dalam persiapan Piala Asia U17 2025 yang akan digelar pada April 2025,” kata Erick Thohir melalui unggahan Instagram pribadinya, @erickthohir, dikutip Kamis (31/10/2024).

Adapun, hasil dari diskusi tersebut adalah target agar Indonesia U17 menjadi salah satu dari 8 negara dari Asia yang tampil di Piala Dunia U17.

“Kami ingin persiapan ini bisa membawa Timnas U17 menjadi salah satu dari 8 negara dari Asia yang tampil di Piala Dunia U17,” lanjut Erick.

Unggahan tersebut mendapat respon dari coach Nova Arianto melalui kolom komentarnya. Nova menyampaikan terimakasih kepada Erick Thohir atas dukungannya.

Ia berharap semua tim asuhnya terus tumbuh dan berkembang lebih baik lagi demi mengharumkan nama Indonesia di kancah sepakbola dunia.

“Terima kasih bapak atas semua support dan dukungan dari bapak @erickthohir dan @pssi semoga pemain bisa terus bertumbuh dan berkembang utk kedepan lebih baik 🙏🇮🇩,” ungkap Nova Arianto.

BACA JUGA: Curhat Mathew Baker Usai Cetak Gol Kemenangan untuk Timnas Indonesia U17

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Erick Thohir (@erickthohir)

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ranca Cangkuang
Lokasi dan Harga Tiket Ranca Cangkuang, Perkemahan Favorit
Data residu Anggur Muscat
Data NFA Hasil Rapid Test Anggur Muscat, Segini Kandungan Residu Pestisidanya
Resep Daun Kelor
3 Resep Olahan Daun Kelor, Rasakan Manfaatnya!
Situs jurnal
10 Situs Penyedia Jurnal Gratis untuk Peneliti dan Akademisi
maung pindad (2)
Terkuak Basis Maung Pindad, Tidak 100 Persen Indonesia!
Berita Lainnya

1

KBRI Madrid: Empat Orang WNI Terdampak Banjir Spanyol

2

Dampak Sosial Ekonomi Banjir Bandang di Kabupaten Agam Masih Menjadi Perhatian

3

Hasil Rapid Test Anggur Muscat Aman untuk Dikonsumsi

4

Debat Perdana Pilkada Kota Bandung Dinilai Terlalu Malam

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
parpol pengusung pilkades
DPR Dorong Parpol Jadi Pengusung Calon Kepala Desa di Pilkades, Ini Alasannya!
korban meninggal tvone
Ini Nama 3 Kru TvOne yang Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Tol Batang-Pemalang
Anggur Muscat Aman untuk Dikonsumsi
Hasil Rapid Test Anggur Muscat Aman untuk Dikonsumsi
Farhan Akui Sempat Gugup saat Awal Debat
Debat Perdana, Farhan Akui Sempat Gugup saat Awal Debat