Ratusan WNI Dikonfirmasi Selamat saat Israel Serang Iran

Ratusan WNI Dikonfirmasi Selamat saat Israel Serang Iran
Situasi di Kota Tehran, Iran (Foto: IRNA/ist)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pascaserangan, Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, mengonfirmasi semua WNI dalam keadaan aman dan selamat. Jumlah WNI yang tercatat menetap di Iran saat ini berjumlah 392 orang.

Israel diberitakan telah melancarkan serangan terhadap target militer ke Iran, Sabtu (26/10/2024). Serangan tersebut merupakan serangan udara, membuat sejumlah ledakan terdengar di ibu kota Teheran.

“KBRI Tehran telah menjalin komunikasi dengan para WNI untuk memonitor kondisi mereka. Semua dalam keadaan aman dan selamat,” kata Judha dalam rilis resmi yang diterima rri.co.id, Sabtu (26/10/2024).

Judha mengatakan, Kementerian Luar Negeri dan Perwakilan RI di Timur Tengah mengamati secara seksama situasi tersebut. Serangan Israel memang menargetkan pusat-pusat militer Iran di Tehran, Ilam dan Kuzestan.

“Untuk itu KBRI Tehran saat ini terus mempertahankan status Siaga II. Status ini telah ditetapkan sejak April 2024,” ucapnya.

Mencermati situasi keamanan terakhir, Kemlu RI kembali menyampaikan imbauan kepada para WNI. Khususnya yang berada di wilayah Iran, Israel dan Lebanon.

BACA JUGA: Tegas! Presiden Prabowo Minta Menlu Bantu Palestina

“Meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian, mengurangi pergerakan yang tidak esensial, dan menjauhi lokasi-lokasi yang rawan. Lalu mengikuti informasi dan arahan kontingensi pelindungan WNI yang telah disiapkan Perwakilan RI di negara setempat,” ujar Judha.

Sedangkan bagi para WNI yang memiliki rencana perjalanan ke Iran, Israel, Lebanon, Palestina dan Yaman agar menundanya sampai situasi dinyatakan aman. Bagi para WNI yang memiliki rencana penerbangan melintasi wilayah Timur Tengah agar mengantisipasi penutupan wilayah udara dan pembatalan penerbangan.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cek fisik kendaraan online
Cek Fisik Kendaraan Bakal Jadi Online, Pemeriksaan Lebih Canggih!
Waktu terasa cepat
Kenapa Waktu Terasa Cepat? Simak Penjelasan Ilmiahnya
Alasan logis menyukai anime
5 Alasan Logis Orang Dewasa Menyukai Anime, Lebih dari Hobi!
Istilah wibu
Mengulik Istilah dan Ciri-ciri Anak Wibu
Komisi XIII DPR RI
AKD Baru, Komisi XIII DPR RI Belum Bisa Kerja
Berita Lainnya

1

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Cara Mention Orang di Status WhatsApp, Mirip Instagram Stories!

5

Gampang, Begini Cara Screenshot di Infinix Note 40
Headline
IMG-20241028-WA0003
Menang di Markas Persik Kediri, Persib Belum Terkalahkan di Kompetisi Liga 1 2024/2025
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke