JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — PT Toyota Astra Motor (TAM) baru-baru ini merilis All New Hilux Rangga, yang menjadi penantang baru di segmen pikap untuk menghadapi dominasi Mitsubishi L300 dan Isuzu Traga.
Dengan harga yang bersaing, mulai Rp 188,7 juta, mobil ini menawarkan pilihan menarik bagi konsumen sebagai kendaraan niaga.
Toyota Hilux Rangga hadir dengan dua opsi mesin, yakni bensin dengan kode 1TR-FE berkapasitas 2.000 cc mampu menghasilkan tenaga 139 Ps dan torsi 183 Nm.
Sedangkan mesin diesel berkode 2GD-FTV 2.400 cc memberikan performa yang lebih bertenaga, dengan output mencapai 149 Ps dan torsi 343 Nm.
Konsumsi BBM Toyota Hilux Rangga
Karena bagian penting menyangkut operasional, bagaimana dengan konsumsi BBM Hilux Rangga sebagai kendaraan angkutan beban?
Menurut klaim Toyota, tingkat konsumsi bahan bakar Hilux Rangga mencapai 14,9 Km per liter untuk varian diesel. Dengan kapasitas tangki 55 liter, kendaraan ini bisa menempuh jarak sampai 819,5 Km.
BACA JUGA: Beli Toyota Avanza Veloz Minimal Harus Gaji Berapa? Simak Simulasi Kredit
Dapat dipastikan, angka konsumsi tersebut, bisa untuk jarak Jakarta ke Surabaya sekitar 782 Km hanya melakukan pengisian penuh sekali saja.
Varian dan Harga
Membahas tampilannya, Hilux Rangga memiliki rupa yang kokoh dengan bentuk boxy, dengan mata lampu kotak dan grill besar berwarna hitam yang memberikan kesan tangguh.
Selain itu, opsi mobil ini terdapat Selain dua pilihan mesin, TAM juga menyediakan varian transmisi untuk mobil ini dengan A/T 6 speed untuk varian diesel dan M/T 5 speed untuk varian mesin bensin dan diesel.
All New Hilux Rangga tersedia dalam berbagai varian harga, mulai dari Rp 188,7 juta untuk tipe GAS Hilux Rangga CAB-Chassis 2.0 Standard M/T, hingga Rp 304,5 juta untuk tipe tertinggi, Hilux Rangga Pick Up 2.4 Diesel High A/T.
Dengan berbagai fitur dan performa yang tersedia di All New Hilux Rangga siap menjadi pilihan menarik bagi para penggemar kendaraan pikap di Indonesia.
(Saepul/Budis)