BMKG Prakirakan Cuaca Sebagian Besar Indonesia Hujan Ringan

BMKG Prakirakan Cuaca
Ilustrasi- Kondisi Cuaca Hujan (Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian besar wilayah Indonesia berpotensi hujan ringan pada Senin.

“Wilayah Sumatera hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Banda Aceh, Padang, Pekanbaru, serta Tanjung Pinang,” kata Prakirawan Rifat Darajat dalam saluran Youtube BMKG, di Jakarta.

Untuk Kota Medan diprakirakan turun hujan disertai kilat maupun petir.

Cuaca berawan diprakirakan terjadi di Kota Bandarlampung serta Pangkal Pinang.

Cuaca di Kota Bengkulu diprakirakan berawan tebal.

Hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Palembang hari ini.

Untuk cuaca di Jambi diprakirakan turun hujan disertai kilat maupun petir.

“Sementara di Pulau Jawa, cuaca berawan diprakirakan terjadi di Kota Jakarta serta Yogyakarta,” kata prakirawan.

Cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di Kota Bandung, Semarang, serta Surabaya.

Baca juga: Wilayah DKI cerah berawan pada Senin pagi hingga malam hari

Untuk Kota Serang, diprakirakan turun hujan dengan intensitas ringan.

“Bergeser ke Pulau Bali serta Nusa Tenggara, cuaca cerah berawan diprakirakan terjadi di Kota Kupang, sementara Kota Denpasar diprakirakan berawan, dan Kota Mataram diprakirakan berawan tebal,” kata dia.

Sementara di Kalimantan, cuaca berawan diprakirakan terjadi di Kota Palangka Raya.

Cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di Kota Pontianak, Samarinda, serta Banjarmasin.

Hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Tanjung Selor.

“Kemudian di Pulau Sulawesi, secara umum diprakirakan berawan tebal, kecuali untuk Kota Manado diprakirakan berawan,” katanya.

Untuk wilayah Indonesia bagian timur, cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di Kota Sorong serta Manokwari.

BACA JUGA: Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 15 September, Hujan Sedang Terjadi di Sejumlah Daerah

Hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Ambon, Nabire, Jayapura, serta Jayawijaya.

Sementara cuaca di Kota Ternate berpotensi petir.

Kemudian cuaca di Merauke diprakirakan turun hujan dengan disertai kilat maupun petir.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Wisata unggulan Kabupaten Ngawi
5 Wisata Unggulan Kabupaten Ngawi yang Spektakuler
Nadhifa Ramadhani
Kisah Nadhifa Ramadhani, Penyadang Disabilitas yang Lolos LPDP ke Columbia University
Freelance mahasiswa
Cari Freelance? Cek 6 Pekerjaan yang Cocok untuk Mahasiswa
Megawati Pevoli Indonesia di Korea
Ko Hee-jin Khawatir Megawati Hangestri Tinggalkan Red Sparks
Michael Chandler
Michael Chandler Targetkan Duel Melawan Islam Makhachev: Saya Yakin Bisa Mengalahkannya
Berita Lainnya

1

Disutradarai Baim Wong, Film Lembayung Tayang 19 September

2

Digoyang Lewat Munaslub Kadin, Begini Rekam Jejak Arsjad Rasjid

3

Dipimpin Wasit Liga, Jabar Siap Duel Hadapi Kalsel di Semifinal Sepakbola PON Aceh-Sumut

4

Anindya Bakrie Tegaskan Hanya Ada Satu Kadin

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polusi Plastik di Indonesia
Studi Terbaru Ungkap Ancaman Polusi Plastik di Indonesia
sepak bola pon xxi 2024
Drama Adu Penalti! Jawa Barat Singkirkan Kalimantan Selatan di Semifinal Sepak Bola PON 2024
Pohon Tumbang Timpa 3 Bangunan dan 2 Kios di Bandung
Pohon Tumbang Timpa 3 Bangunan dan 2 Kios di Bandung
Film Lembayung Tayang 19 September
Disutradarai Baim Wong, Film Lembayung Tayang 19 September