Mengenal Alat Musik Seruling (Recorder) dan Cara Memainkannya

Alat Musik Seruling
(istockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Seruling (recorder) merupakan alat musik melodis yang menghasilkan suara melalui tekanan udara saat ditiup.

Untuk memainkan seruling, kita harus meniup dari ujung alat musik yang berbentuk pipih. Di Indonesia, seruling umumnya terpakai untuk mengiringi lagu dan sebagai media pembelajaran di sekolah.

Ada 6 jenis seruling, namun yang sering terpakai di dunia pendidikan adalah jenis sopran, soprano, dan alto.

Jenis-Jenis Alat Musik Seruling

Berikut jenis-jenis alat musik seruling berdasarkan buku Sac Media Tepat Belajar Ansambel:

  1. Seruling Bass: Bernada C dan memiliki ukuran terbesar di antara jenis lainnya. Fungsi utamanya adalah mengatur ritme nada golongan rendah.
  2. Seruling Alto: Bernada G dan memiliki teknik jari yang sama dengan seruling konser. Bentuk tabungnya mirip dengan bass, mendesain khusus untuk kebutuhan ansambel flute.
  3. Seruling Tenor: Bernada B dan dikenal sebagai suling d’amor. Nada yang dihasilkan lembut dan kaya, menghadirkan emosi cinta bagi pendengarnya.
  4. Seruling Soprano: Bernada E, merupakan kombinasi dari piccolo dan konser flute. Ukurannya lebih panjang dari piccolo, namun lebih pendek dari konser flute.
  5. Seruling Treble: Bernada G, jarang terpakai karena rentan nada lebih tinggi dari konser flute. Sering digunakan sebagai pelengkap dalam pertunjukan jazz.
  6. Seruling Konser Flute: Bernada C dan memiliki jenis turunannya sendiri. Sering untuk berbagai pertunjukan musik.

Cara Memainkan Alat Musik Seruling

Sebelum memainkan seruling, kita perlu mengetahui letak jari pada tiap-tiap nada:

Tangan Kiri

  • Ibu jari menutup lubang oktaf.
  • Jari telunjuk menutup lubang 1.
  • Jari tengah menutup lubang 2.
  • Jari manis menutup lubang 3.

Tangan Kanan

  • Jari telunjuk menutup lubang 4.
  • Jari tengah menutup lubang 5.
  • Jari manis menutup lubang 6.
  • Jari kelingking menutup lubang 7.

BACA JUGA : Cara Buat Celempung, Alat Musik Bambu Asli Sunda

Latihan Nada

  1. Do/1: Tutup semua lubang pada seruling.
  2. Re/2: Buka lubang 7.
  3. Mi/3: Buka lubang 6 dan 7.
  4. Fa/4: Buka lubang 5, 6, dan 7.
  5. Sol/5: Buka lubang 4, 5, 6, dan 7.
  6. La/6: Buka lubang 3, 4, 5, 6, dan 7.
    Si/7: Buka lubang 2, 3, 4, 5, 6, dan 7.
  7. Do Tinggi/i: Tutup hanya lubang 2 dan lubang oktaf.

 

(Hafidah/Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cek fisik kendaraan online
Cek Fisik Kendaraan Bakal Jadi Online, Pemeriksaan Lebih Canggih!
Waktu terasa cepat
Kenapa Waktu Terasa Cepat? Simak Penjelasan Ilmiahnya
Alasan logis menyukai anime
5 Alasan Logis Orang Dewasa Menyukai Anime, Lebih dari Hobi!
Istilah wibu
Mengulik Istilah dan Ciri-ciri Anak Wibu
Komisi XIII DPR RI
AKD Baru, Komisi XIII DPR RI Belum Bisa Kerja
Berita Lainnya

1

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Cara Mention Orang di Status WhatsApp, Mirip Instagram Stories!

5

Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Headline
IMG-20241028-WA0003
Menang di Markas Persik Kediri, Persib Belum Terkalahkan di Kompetisi Liga 1 2024/2025
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke