Boy Pohan, Satu-satunya Wasit Asia Tenggara di Semifinal Olimpiade Paris 2024

wasit indonesia olimpiade paris
(Instagram)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wasit Indonesia di Olimpiade Paris 2024 mencuri perhatian banyak penggemar olahraga di Tanah Air, ia adalah Muhammad Arisa Putra Pohan atau Boy Pohan.

Sosoknya saat ini menjadi kebanggaan sebagai perwakilan Indonesia dalam perwasitan Olimpiade Paris 2024. Dia dipercaya menjadi wasit di cabang olahraga tinju putra pada babak semifinal kelas 92 kilogram (kg).

Pohan memimpin pertarungan antara wakil Spanyol, Enmanuel Reyes, melawan Loren Berto Alfonso dari Azerbaijan. Berlangsung di North Paris Arena, Prancis, pada Minggu 4 Agustus 2024, Reyes kalah 1-4.

Sebelumnya Pohan juga memimpin babak perempat final di kelas yang sama. Saat itu wakil Belgia, Victor Schelstraete, bentrok dengan Enmanuel Reyes. Momen tersebut berlangsung di lokasi yang sama pada Kamis 1 Agustus 2024.

Kepimpinan Pohan sebagai wasit diperbantukan dengan lima juri pada pertarungan tersebut. Laga berlangsung lancar dengan kemenangan akhir didapat oleh Reyes dalam status win on points (WP), skor 5-0.

Kehadirannya sebagai wasit di Olimpiade Paris 2024 sukses membawa harum nama bangsa Indonesia. Sebab, dia diketahui menjadi satu-satunya wasit asal Asia Tenggara yang eksis di babak semifinal cabor bergengsi dunia itu.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, sempat mengabarkan ada enam cabor Olimpiade Paris 2024 yang dipimpin oleh wasit Indonesia.

BACA JUGA: Atlet Panjat Tebing dan Angkat Besi Indonesia Raih Emas di Olimpiade Paris 2024

“Total kontingen Indonesia itu 86 orang. ada 6 cabang olahraga dengan wasit dari indonesia. Pastinya kami selalu berharap akan memperoleh peringkat dan medali lebih baik dari sebelumnya karena ada beberapa cabor perdana yang kita loloskan,” ungkap Dito saat pengukuhan Kontingen Indonesia di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sering Kesurupan Polisi Kesulitan BAP Pelaku Penusukan Ojol
Sering Kesurupan, Polisi Kesulitan BAP Pelaku Penusukan Ojol
Nyoman Nuarta IKN
Nyoman Nuarta Babak Belur Dikritik Netizen Soal Istana IKN, Ini Profilnya
film Alien Romulus
Fakta Film Alien: Romulus, Cek Sebelum Nonton!
Notes Instagram Emas
Mudah! Cara Bikin Notes Instagram Berlatar Emas!
Saka tatal sumpah pocong
Pembuktian Saka Tatal soal Kasus Vina dengan Sumpah Pocong, Ini Kata MUI
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Meme "Istana Garuda" di IKN Viral, "Oggy and The Cockroaches" Jadi Backsound!

3

Biar Tak Monoton Cobain Ide Desain Lomba Sepeda Hias 17 Agustus

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

PT Tekindo Energi Rutin Bersihkan Sampah Warga di Jalan Trans Halmahera
Headline
Airlangga Hartarto Ketum Partai Golkar
Airlangga Hartarto Mundur, Lalu Kapan Plt Ketum Golkar Ditentukan?
ive Streaming Pertandingan Nurul Akmal
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Nurul Akmal di Olimpiade Paris 2024
Airlangga Hartarto mundur dari ketua umum golkar-1
Resmi Mundur dari Golkar, Ini Pernyataan Airlangga Hartarto
yalla shoot
Link Streaming Chelsea vs Inter Milan Laga Pramusim di Stamford Bridge Selain Yalla Shoot