Komunitas Fotografer Tertua Ada di Bandung?

Komunitas fotografer tertua
Komunitas fotografer tertua. (instagram/pafbandung)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Didorong oleh kemudahan akses informasi dan teknologi, dunia fotografi di Indonesia terus berkembang pesat.

Namun, di tengah banyaknya komunitas fotografer sekarang, tahukah Anda komunitas fotografer tertua di Indonesia berasal dari kota Kota Bandung?

Perhimpunan Amatir Foto

Komunitas tertua tersebut bernama Perhimpunan Amatir Foto (PAF). Pada tanggal 15 Februari 1924, arsitek Belanda Prof. Charles Prosper Wolff Schoemaker dan saudaranya, Prof. Schermerhorn berhasil mendirikan komunitas ini.

Hal ini menjadikan PAF menorehkan sejarah panjang sebagai komunitas fotografi tertua di Indonesia.

Menyongsong Abad ke-2

Memasuki usia 100 tahun, PAF telah banyak berkontribusi dalam memajukan dunia fotografi di Indonesia. Komunitas ini tidak hanya menjadi wadah bagi para pecinta fotografi untuk berkarya dan bertukar ilmu, tetapi juga memberikan gelar Fotografer kepada anggotanya yang telah menunjukkan dedikasi dan kemampuan mereka.

Di bawah kepemimpinan Soewignyo Koesnadi (Kevin Yung), AFAP, A.FPSI, QPSA, selama dua periode (2022-2023 dan 2024-2025), PAF terus berbenah diri dan beradaptasi dengan perkembangan zaman.

“Kalau dulu masih belum ada untuk hunting bareng bareng. Namun, sekarang udah mulai hunting bareng bersama PAF keluar kota dengan komunitas lain agar kita sesama komunitas bisa bareng bersatu tidak ada yang merasa terpisah,” ujarnya, mengutip jabarprov, Minggu (21/7/2024).

Menyambut Masa Depan

Kevin Yung memiliki visi dan misi untuk membawa PAF. PAF terbuka untuk semua orang yang ingin belajar tentang fotografi, tanpa batasan usia. Bagi Anda yang ingin bergabung, silakan kunjungi Sekretariat PAF di Komplek Banceuy Permai A-17, Bandung, atau ikuti akun Instagram mereka di @pafbandung.

“Saya berharap komunitas ini terus berkembang dan dapat bersatu dengan fotografer-fotografer di seluruh Indonesia,” ungkap Kevin Yung.

Perjalanan 100 tahun PAF ini merupakan bukti nyata semangat berkarya dan kebersamaan para pecinta fotografi di Indonesia.

Komunitas ini telah melahirkan banyak fotografer berbakat yang telah mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

BACA JUGA: Menjadi Fotografer Profesional: 9 Langkah Awal yang Harus Lakukan

Di tengah gemerlap era digital, komunitas fotografer tertua di Indonesia ini tetap teguh untuk menjadi wadah bagi siapapun yang ingi berlajar dunia fotografi. Gimana, tertarik gabung?

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Manfaat biji pepaya
Apakah Biji Pepaya Aman Dikonsumsi? Cek Manfaatnya
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

4

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia