Awal Agustus Uji Coba Makan Siang Gratis Digelar di Tangerang Menyasar 20.157 Siswa

Awal Agustus Uji Coba Makan Siang Gratis Digelar di Tangerang Menyasar 20.157 Siswa
Ilustrasi-Program Makan Siang Gratis Bagi Sekolah Dasar (Usk/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Uji coba program makan bergizi gratis (MBG) di Kota Tangerang, Banten pada tanggal 5 – 9 Agustus 2024 menyasar 20.157 siswa di jenjang sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Herman Suwarman mengatakan Pemkot sudah melakukan dengan pihak sekolah yang direncanakan sebagai lokus realisasi program MBG. Saat ini, Pemkot Tangerang telah merencanakan akan menunjuk 20 sekolah sebagai lokus realisasi program makan siang gratis tersebut.

“Kami berharap proses realisasi proyek percontohan ini di Kota Tangerang dapat berjalan lancar, serta mampu diadopsi secara nasional,” kata Herman melalui keterangan tertulis, Sabtu (13/7).

Kota Tangerang bersama Kota Cilegon terpilih sebagai daerah pelaksanaan proyek percontohan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Herman menambahkan Pemkot Tangerang juga telah merencanakan langkah – langkah strategis sebagai persiapan pelaksanaannya.

“Kami berkomitmen menyukseskan proyek percontohan ini, berbagai persiapan mulai dilaksanakan, mulai dari mekanisme penganggaran, pelaksanaan, pendistribusian, sampai uji coba sebelum direalisasikan awal bulan Agustus nanti sesuai dengan lini masa yang telah ditentukan,” ujarnya.

BACA JUGA: Program Makan Gratis Prabowo-Gibran Menggaung, ini Lho Gizi untuk Anak

Sementara itu Staf Khusus (Stafsus) Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas), Taviota Bay, mengapresiasi pemaparan serta kesiapan Pemkot Tangerang dalam mendukung pilot project MBG tersebut.

“Sangat bagus terutama soal ide desain untuk kemasan makanan dan susu yang tadi ditampilkan, karena bisa menjadi masukan bagi kita semua, dan pastinya akan menarik bagi anak-anak,” kata dia.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menjajal Kekuatan NMAX TURBO
Menjajal Kekuatan NMAX TURBO saat Touring Jarak jauh NTBT di Jalanan Jawa Barat
Perumda Tirtawening Tandatangani Nota Kesepahaman dengan DPC IKADIN
Perumda Tirtawening Tandatangani Nota Kesepahaman dengan DPC IKADIN Bandung
Mobil Siaga Desa Indramayu
Bupati Nina Agustina Serahkan Mobil Siaga untuk 4 Desa di Indramayu
Semifinal Piala AFF U-9 Indonesia Vs Malaysia
Semifinal Piala AFF U19 2024, Indra Sjafri: Pemain Fit, Indonesia Siap Hadapi Malaysia!
Hamzah Haz meninggal dunia-1
Hamzah Haz Meninggal, Istana Minta Masyarakat Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

5

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam
Headline
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan di Kota Bandung
kebakaran pasar caringin
BREAKING NEWS! Pasar Caringin Kota Bandung Kebakaran
Mailson Lima Sudah Tiba di Indonesia
Mailson Lima Sudah Tiba di Indonesia, Persib Bandung Dikabarkan Jadi Tujuan
Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Ujang Iskandar
Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam