Samsung Galaxy Z Flip 6: Spesifikasi, Harga, dan Promo Pre-order

Samsung Galaxy Z Flip 6 Rilis
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Samsung Galaxy Z Flip 6 secara resmi rilis secara global dalam acara Galaxy Unpacked Paris 2024, bersamaan dengan saudaranya Samsung Galaxy Z Fold 6.

Konsumen di Indonesia dapat melakukan pemesanan kedua unit ini mulai Rabu (10/7/2024) pukul 20.00 WIB. Berikut adalah harga Samsung Galaxy Z Flip 6:

  • Samsung Galaxy Z Flip 6 RAM 12 GB/256 GB: Rp 17.499.000
  • Samsung Galaxy Z Flip 6 RAM 12 GB/512 GB: Rp 19.499.000

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 6

  • Layar Dynamic AMOLED 2X 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate adaptif 101-120 Hz, dan kecerahan puncak hingga 2.600 nits.
  • Chipset Snapdragon 8 Gen 3, RAM 12 GB, dan opsi penyimpanan 256 GB atau 512 GB.
  • Kamera utama 50 MP (f/1.8, Dual Pixel AF, OIS), kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), kamera selfie 10 MP di cover screen, dan kamera selfie 4 MP di bawah layar utama.
  • Baterai 4.000 mAh dengan pengisian cepat 25 watt.
  • Sistem operasi Android 14 dengan antarmuka OneUI 6.1.1.

Selama periode pre-order Galaxy Z Flip 6 dan Galaxy Fold 6 dari 10-30 Juli 2024. Konsumen dapat mendapatkan berbagai promo hingga senilai Rp 8 jutaan, termasuk trade-in cashback, promo PwP, gratis Samsung Care+, cashback bank rekanan, dan paket data e-Sim dari Telkomsel.

Konsumen yang melakukan pre-order pada tanggal 10-14 Juli dapat mendapatkan tambahan gratis Galaxy Buds FE atau Galaxy Buds3. Serta perlindungan Samsung Care+ selama 2 tahun.

BACA JUGA : Cara Edit Foto dengan Fitur Galaxy AI Samsung

Jadi, bagi penggemar teknologi dan ponsel lipat, Samsung Galaxy Z Flip 6 yang resmi rilis menawarkan spesifikasi yang canggih dan inovatif dengan beragam promo menarik selama periode pre-order.

Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki ponsel lipat terbaru ini dengan harga dan promo yang menarik!

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bocah SD pakai sandal jepit
Viral Anak SD Pakai Sandal Jepit di Hari Pertama Sekolah, Seragamnya pun Dapat Nyicil
Marteen Paes
Maarten Paes Siap Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ezra Walian
Persib Gagal Pertahankan Ezra Walian, Bojan Hodak Singgung Anggaran
anggota DPR judi online
APHTN-HAN Soroti Fenomena Kejar Tayang Legislasi DPR
suhu dingin jawa barat
Suhu Dingin Liputi Jawa Barat, BMKG Ungkap Penyebabnya
Berita Lainnya

1

Kominfo Ajak Anak Muda Garut Tingkatkan Rasa Toleransi dan Produktivitas

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Kalahkan Djokovic di Laga Final, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon 2024

4

5 Nahdliyin Bertemu Presiden Israel, PBNU: Tak Paham Geopolitik!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ilustrasi. (Freepik)
Cuaca Ekstrem Melanda, Waspada Wargi Bandung!
Arsan Latif penjara
Kejati Jabar Penjarakan Eks PJ Bupati Bandung Barat Arsan Latif
Banjir dan Longsor Gorontalo
Banjir dan Longsor Gorontalo: Ribuan Warga Terdampak, 28 Tewas, Puluhan Masih Hilang!
kaesang
Soal Kaesang di Pilkada Jateng, Aria Bima Sarankan Ikuti Jejak Jokowi dan Gibran