Modus Penipuan Baru Deepfake Lewat Kripto, Waspada !

modus penipuan deepfake kripto
Ilustrasi. (Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Modus penipuan baru deepfake berbasis AI semakin merajalela. Terbaru, Para penjahat siber menggunakan deepfake dengan memanfaatkan pasar kripto.

CEO Braintrust, Adam Jackson menyebut, para penipu memanfaatkan AI dengan menciptakan deepfake yang realistis untuk membuat konten phising.

Salah satu contohnya adalah deepfake video yang menunjukkan miliarder Elon Musk sedang mempromosikan skema kripto tertentu. Lalu, AI akan menyebar email phising yang menargetkan korban untuk berinvestasi ke bursa kripto, padahal kinerjanya tak seindah video deepfake yang disebar.

“Bot AI akan menyebarkan konten palsu di media sosial untuk menggembar-gemborkan skema penipuan. Tool itu akan menciptakan artikel palsu untuk memanipulasi sentimen pasar,” kata dia, melansir TheStreet, Kamis (20/6/2024).

Jackson juga menyebut, AI bisa menganalisa data dalam jumlah banyak dan mengidentifikasi celah pada platform perdagangn kripto, meretas password akun kripto, bahkan memprediksi karakter pengguna untuk melancarkan strateginya.

“Kampanye ini akan meningkatkan optimisme investor, lalu memicu volatilitas pasar, dan bahkan mendorong penjualan impulsif (panic selling). Alhasil, akan terjadi kerugian finansial yang besar bagi individu maupun institusi,” kata dia.

Ia mengatakan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk terhindar dari praktik scam di internet. Menurut dia, jangan pernah merespons email daro orang yang tak diketahui, jika isinya terkait uang atau kripto.

BACA JUGA: Cross-Border Jadi Akal Bulus China Jajah Ekonomi Indonesia

Selanjutnya, pastikan akun kripto Anda dilindungi dengan otentikasi dua-faktor. Jangan pakai otentikasi dari ponsel, melainkan pakai tool Google Authenticator.

“Pastikan juga pakai password yang unik untuk akun kripto Anda,” kata dia.

Ia juga mewanti-wanti agar jangan mudah percaya dengan peluang investasi yang terlalu menggiurkan. Masyarakat juga diimbau untuk melaporkan aktivitas mencurigakan di internet ke otoritas setempat.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Euro 2024
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Euro 2024
Ucapan Happy Wedding Simple
5 Ucapan Happy Wedding Simple dan Estetik
See You Soon
See You Soon Terkena Sanksi di MSC 2024
Perjanjian Paris
Apa Arti Perjanjian Iklim Paris?
MSC 2024
Daftar Tim Lolos Babak Playoff MSC 2024
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024
Headline
Thomas Muller Isyaratkan Pensiun dari Timas Jerman
Pemain Bayern Munich Thomas Muller Isyaratkan Pensiun dari Timas Jerman
Cristiano Ronaldo Pulang Tanpa Gol dari Euro 2024
Pahit, Cristiano Ronaldo Pulang Tanpa Gol dari Euro 2024
21st ASEAN University Games 2024
Indonesia Juara Umum 21st ASEAN University Games 2024
Belanda Vs Turki 2-1 Euro 2024
Belanda Vs Turki 2-1, Tim Oranye Tantang Inggris di Semifinal Euro 2024