Tiga Orang Tewas Akibat Kecelakaan Beruntun di Lombok Tengah

lombok tengah
Tiga orang tewas akibat kecelakaan beruntun di Lombok Tengah. (Antara)

Bagikan

LOMBOK,TM.ID: Sebanyak tiga orang meninggal dalam kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan sepeda motor di jalan, Desa Ubung, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Senin (28/2/2023).

“Dalam kecelakaan beruntun itu tiga orang korban meninggal dunia,” kata Kapolsek Jonggat, AKP Bambang Sutrisno.

Kecelakaan itu terjadi ketika kendaraan sepeda motor jenis Honda Beat dikendarai Mujitahid (18) berboncengan dengan Jaminah (65) warga Desa Menemeng, Kecamatan Peringgerata datang dari arah barat ke timur menuju Pasar Renteng.

Kemudian sampai di tempat kejadian perkara (TKP) mengambil haluan ke kanan dan bertabrakan dengan kendaraan sepeda motor jenis Yamaha Jupiter yang dikendarai Masri Jayadi (23) warga Desa Sukaraja, Kecamatan Praya Timur yang datang dari arah timur ke barat.

“Akibat kecelakaan tersebut, para korban terjatuh. Dua korban meninggal dunia di puskesmas dan satu korban meninggal di TKP,” katanya.

BACA JUGA: Kali Ciliwung Meluap, Rendam Permukiman Kebon Pala Hingga 1,75 m

Pasca kejadian, kata dia, pihaknya yang mendapatkan informasi langsung turun melakukan olah TKP dan menyita kendaraan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

“Kendaraan telah disita untuk proses hukum lebih lanjut di Satlantas Polres Lombok Tengah,” katanya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nissa Ayus Menikah
Nissa Sabyan Unggah Video Sehari Sebelum Menikah dengan Ayus
shakti hotel bandung malam tahun baru
Shakti Hotel Bandung Ajak Anda Rayakan Momen Spesial Malam Tahun Baru
sidang isbat rizky febian ditolak
Permohonan Isbat Nikah Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang?
siswa SD Subang korban bully
Siswa SD di Subang Meninggal Dunia, Diduga Korban Bully Kakak Kelas!
tom lembong korupsi impor gula-10
Penasihat Hukum Tom Lembong Nyatakan Kejagung Langgar KUHAP dan Melawan Hukum
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

5

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024