Diimbau Jauhi Lokasi! Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas

Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas
Gunung Merapi kembali memuntahkan awan panas guguran pada Jumat (31/5/2024) pukul 05.31 WIB (Instagram @bpptkg)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gunung Merapi memuntahkan awan panas guguran pada Jumat (31/5/2024) pukul 05.31 WIB. Masyarakat diimbau untuk menjauhi lokasi sekitar Gunung Merapi.

Dalam keterangan tertulisnya yang diunggah di akun X @BPPTKG, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) menyampaikan kondisi terkini Merapi.

Yakni awan panas guguran dengan amplitudo maksimum 65 mm, durasi 109,76 detik, jarak luncur 1000 m, ke arah barat daya (Kali Bebeng), angin bertiup ke arah timur.

“Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya yang direkomendasikan,” tulis BPPTKG Jumat (31/5/2024). Tingkat aktivitas Gunung Merapi saat ini adalah Siaga (Level 3)

BACA JUGA: Pagi Ini Gunung Ibu di Malut Erupsi, Tinggi Kolom Abu 800 Meter

BPPTKG merekomendasikan potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awan panas pada sektor selatan-barat daya. Yakni meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 kilometer (Km), Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 km.

Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal 3 km dan Sungai Gendol 5 km. Sedangkan lontaran material bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau hingga radius 3 km dari puncak.

“Dari data pemantauan, suplai magma masih berlangsung. Suplai magma ini dapat memicu terjadinya awan panas guguran di dalam daerah potensi bahaya,” tulis BPPTKG.

BPPTKG juga mengimbau masyarakat agar tidak melakukan kegiatan apapun di daerah potensi bahaya dan mewaspadai bahaya lahar dan Awan Panas Guguran (APG) terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi.

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by BPPTKG (@bpptkg)

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eiger Climbing Center
Eiger Climbing Center, Tumbuhkan Atlet Junior Panjat Tebing Kelas Dunia
IMG_20241119_101806
Persib Store Rencanakan Ekspansi Gerai di Jawa Barat
Kondisi Gustavo Franca Semakin Baik
Persib Selalu Dihadapkan Dengan Ujian, Gustavo Franca: Kami Tidak Pernah Memainkan Laga Yang Mudah
Serangan dari Lebanon Mengguncang Tel Aviv, Bangun-Cover
Serangan dari Lebanon Mengguncang Tel Aviv, Bangunan Pemukiman Rusak
Pamali Sunda
6 Pamali Makanan di Sunda: Dari Cobek hingga Pisang, Apa Maknanya?
Berita Lainnya

1

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Denny Sumargo laporkan Farhat Abbas
Kasus Berlanjut, Denny Sumargo Laporkan Farhat Abbas! Polisi Pegang Barang Bukti
Deklarasi Relawan ASIH 1
Deklarasi Akbar 500 Relawan ASIH, Ilham Habibie Sampaikan Terimakasih
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!