Modena Bandung Targetkan Pertumbuhan Bisnis 20-30 Persen di 2024 dengan Strategi Home Center

Modena Bandung
(Foto: Modena).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Produsen peralatan rumah tangga, Modena terus berupaya mendorong pertumbuhan bisnis, salah satunya dengan menambah jumlah Modena Home Center di seluruh Indonesia demi memberikan kemudahan dan pengalaman terbaik bagi para pelanggan.

Branch Manager Modena Bandung Hengky Khe menargetkan pertumbuhan penjualan hingga 20-30 Persen pada tahun ini, salah satunya dengan strategi menghadirkan Modena Home Center yang menyediakan beragam produk mulai dari kompor, kulkas, bak cuci piring, alat memasak, oven dan lainnya.

Selain itu, kata dia, Modena akan terus berinovasi menghadirkan produk yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pelanggan.

Menurutnya, tantangan terbesar saat ini adalah masih banyak pelanggan yang belum mengenal banyaknya produk dari Modena.

Namun pihaknya tetap yakin melalui kehadiran Modena Home Center akan membuat konsumen mengenal dan memilih produk Modena.

“Kita optimis target growth tahun ini dapat tercapai. Kita akan selalu luncurkan produk terbaru saat merk lain belum punya,” katanya, saat peresmian Modena Home Center Summarecon Bandung, Senin (13/9/2024).

BACA JUGA: Jaga Kesegaran Makanan Lebih Lama, MODENA Luncurkan Kulkas RF 2650 TGDS di Jawa Barat

Franchise Business Development Modena, Yunanto Sirin mengatakan Modena Home Center di Summarecon Bandung merupakan store yang ke-55 dan ditargetkan terus bertambah menjadi 65 store hingga akhir tahun 2024.

“Kami ingin lebih mendekatkan produk Modena kepada konsumen melalui Modena Home Center yang menyediakan beragam layanan,” ujarnya.

Yunanto menjelaskan Modena Home Center bukan hanya sekedar tempat untuk menampilkan dan menjual produk terbaik dan terbaru dari Modena, tapi juga melayani service point dan spare part.

Meski memiliki sejumlah produk eksklusif dan premium, kata dia, Modena secara umum membidik pangsa pasar kalangan menengah.

“Saat ini sudah menjadi trend dan style untuk mempercantik dapur, kami ingin semua rumah menggunakan ekosistem Modena,” katanya.

Owner Modena Home Center Bandung Summarecon, Andrew Loman mengaku sangat menguntungkan bekerja sama bisnis dengan Modena karena memiliki brand yang sudah dikenal masyarakat.

“Saya sudah memiliki 7 store Modena Home Living dan akan membuka 1 store lagi di Bandung. Brand awarness Modena sudah kuat sehingga mudah untuk menjual produknya kepada konsumen,” katanya.

Branch Manager Modena Bandung Hengky Khe menargetkan pertumbuhan penjualan hingga 20-30 Persen pada tahun ini, salah satunya dengan strategi menghadirkan Modena Home Center yang menyediakan beragam produk mulai dari kompor, kulkas, bak cuci piring, alat memasak, oven dan lainnya.

Selain itu, kata dia, Modena akan terus berinovasi menghadirkan produk yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pelanggan.

Menurutnya, tantangan terbesar saat ini adalah masih banyak pelanggan yang belum mengenal banyaknya produk dari Modena.

Namun pihaknya tetap yakin melalui kehadiran Modena Home Center akan membuat konsumen mengenal dan memilih produk Modena.

“Kita optimis target growth tahun ini dapat tercapai. Kita akan selalu luncurkan produk terbaru saat merk lain belum punya,” katanya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lenovo Yoga Pro 7
Lenovo Yoga Pro 7 Gen 9 Resmi Rilis! Hadir Dengan Versi AI Copilot+ PC
PPN 12 Persen, Kenaikan Pajak, UU Perpajakan
Legislator PKS: Korban Terbanyak dari PPN 12 Persen Adalah Rakyat Kecil, Petani, Nelayan, dan Peternak
PARKIR VALET JAKARTA
Parkir Valet Bikin Mudah, tapi Ingat Tarif Pajak di Jakarta!
Pengumuman hasilfeat and propertest Capim KPK
Komisi III Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Hasil Feat and Propertest Capim dan Cadewas KPK
perayaan mati rasa
Film Perayaan Mati Rasa Rilis First Look, Tayang 30 Januari 2025!
Berita Lainnya

1

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

2

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!

3

Jumlah Bakteri di Keyboard Laptop Lebih dari Toilet? Simak Cara Bersihkannya

4

Lex Wu Bongkar Chat Putra Ivan Sugianto, Ancam Korban Intimidasi di Sekolah dan Rumah!

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
Alat pembuat hasish narkoba
Ada di Bali, Pabrik Narkoba Jenis Hasish Senilai Rp 1,5 Triliun
Wapres Gibran Seru Konflik Pilkada Sampang Tak Terulang
Wapres Gibran Minta Konflik Pilkada Sampang Tak Terulang di Daerah Lain
Marselino Ferdinan Diklaim Asal Malaysia
Cetak Dua Gol Untuk Timnas Marselino Ferdinan Diklaim Asal Malaysia, Nah Loh Kok Bisa?
Timnas Jepang Masih Perkasa Setelah Bungkam China 3-1
Timnas Jepang Masih Perkasa Setelah Bungkam China 3-1