Sesuai Surat dari Gubernur, Study Tour ke Kota Bandung Bakal Dibatasi

Kota Bandung Bakal Batasi Study Tour
Ilustrasi-Bis Pariwisata (megatransindonesia)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Bus yang membawa rombongan pelajar SMK Lingga Kencana Kota Depok, alami kecelakaan di Ciater Kabupaten Subang Jawa Barat pada Sabtu (11/5/2024) malam

Merujuk pada kejadian tersebut, Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Hikmat Ginanjar menyebut, berdasarkan surat edaran dari Gubernur Jawa Barat, Study Tour harus ada pemberitahuan kepada Dinas Pendidikan (Disdik). Pihaknya akan membatasi untuk Study Tour.

“Kita akan merujuk surat dari Pak Gubernur, karena ternyata memang di surat itu disampaikan bahwa Study Tour itu harus ada pemberitahuan kepada Disdik, walaupun sebetulnya ini juga biasa dilakukan oleh sekolah-sekolah, tapi surat Gubernur itu menjadi rujukan kita, jadi akan kita batasi,” kata Hikmat Ginanjar, Senin (13/5/2024).

Hikmat menyarankan, tidak perlu mengikuti Study Tour jika jaraknya jauh. Apalagi melihat dari aspek kendaraan yang kurang bagus.

“Apalagi jika dari aspek teknis kendaraannya tidak bagus, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan, yakni sekolah bisa menghubungi pengguna jasa itu. Kendaraan harus baik, semuanya harus baik, harus di cek semua itu,” ucapnya.

BACA JUGA: Bus Kecelakaan di Ciater Kabupaten Subang Tercatat Tak Miliki Izin Angkutan

Sementara itu, Hikmat mengaku, banyak sekolah-sekolah yang datang ke Kota Bandung untuk Study Tour. Namun, setelah adanya surat dari Gubernur, pihaknya akan membatasi Study Tour ke Kota Bandung.

“Outing Class itu kan bisa dimana saja, komparasi ke sekolah-sekolah yang lain. Sebetulnya kita juga suka menerima Study Tour dari luar, tidak ada masalah saya pikir kalau orang luar datang Study Tour ke Kota Bandung, tapi sekarang dengan surat Gubernur itu, kita akan batasi semuanya, bukan tidak diperlukan tapi dibatasi,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Nelayan Tewas Usai Tenggak
Dikira Miras, 4 Nelayan Tewas Usai Tenggak Isi Botol Temuan di Laut
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich