Netizen Kecewa atas Putusan MK yang Tolak Gugatan Anies-Imin di Pilpres 2024

Putusan MK 2024
(Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan sengketa Pilpres 2024 yang pasangan calon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Anies-Imin) ajukan menuai banyak komentar dari netizen di media sosial.

Berdasarkan pantauan di Twitter atau X, kata “Mahkamah Konstitusi” menjadi viral dan masuk ke dalam kolom trending topic nomor 6 dengan 12,8 ribu cuitan. Banyak netizen yang merasa kecewa dengan putusan MK ini.

Beberapa netizen bahkan menyebut “RIP Demokrasi” setelah putusan MK 2024 keluar. Mereka menganggap putusan ini sebagai akhir dari demokrasi di Indonesia.

“Fix oke dengan keputusan mahkamah konstitusi, kita cari jalan masing-masing, berjuanglah kawan sampai NANTI pada akhirnya kita dipersatukan dengan ‘KEADAAN’ atas meninggalnya demokrasi Hari ini 🙁 RIP, see you, kuat-kuat kawan :)” tulis akun Twitter @JackGydanz.

BACA JUGA : MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, IHSG Ikut Anjlok!

Netizen lain juga menyindir putusan MK, seperti akun X @hendyaw.

“Dengerin keputusan Mahkamah Konstitusi ini kayak lagi baca bab terakhir buku Teruslah Bodoh Jangan Pintar :))” tulis @hendyaw.

Dalam putusannya, MK menolak gugatan Anies-Imin yang memohon untuk membatalkan hasil Pilpres 2024. Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka keluar sebagai pemenang.

MK melalui Hakim Enny Nurbaningsih menyampaikan bahwa laporan terkait status Gibran sebagai calon wakil presiden telah mendapat tindaklanjut oleh Bawaslu.

Putusan MK ini jelas mengecewakan bagi pendukung Anies-Imin, yang terlihat dari banyaknya komentar negatif di media sosial. Namun, MK telah memutuskan dan keputusan tersebut harus menghormati.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perjanjian Paris
Apa Arti Perjanjian Iklim Paris?
MSC 2024
Daftar Tim Lolos Babak Playoff MSC 2024
Bayar UKT Lewat Pinjol
Soal Mahasiswa Bayar UKT Lewat Pinjol, Pengamat Pendidikan: Pemerintah Lempar Tanggung Jawab
aspal hotmix hrs
Keunggulan Aspal Hotmix HRS, Tahan Lama dan Kokoh
Good Doctor
Film Amerika "The Good Doctor" Ceritakan Soal Kesehatan, Ini Sinopsisnya
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Prediksi Starter Inggris vs Swiss 8 Besar EURO 2024
Prediksi Starter Inggris Vs Swiss, Duel 8 Besar EURO 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2024 Hari Kedua
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3
Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024
Euro 2024
Dani Olmo, Man of the Match Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024