Mudik Estetik, Ini 7 Terminal Fasilitas Terbaik di Indonesia

terminal fasilitas terbaik
(Bisnis)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Moda transportasi bus masih menjadi favorit bagi sebagian besar masyarakat Indonesia untuk bepergian.

Selain harga tiketnya yang terjangkau, layanan yang diberikan untuk para calon penumpang di terminal pemberhentiannya pun semakin modern dan menjanjikan kenyamanan. Berikut daftar terminal fasilitas terbaik di Indonesia, simak dalam artikel ini!

1. Terminal Bus Pulo Gebang

Terminal Bus Pulo Gebang terkenal sebagai terminal terbesar di Indonesia, bahkan se-Asia Tenggara. Selain itu juga merupakan terminal fasilitas terbaik di Indonesia.

Dengan luas sekitar 12 hektare, terminal ini mampu menampung hingga 1.000 unit bus di empat bangunan yang berbeda. Fasilitasnya pun cukup lengkap, mulai dari area bisnis, foodcourt, pusat perbelanjaan, hingga lengkap dengan lift dan eskalator.

2. Terminal Tirtonadi, Surakarta

Meskipun luasannya tidak begitu besar, Terminal Tirtonadi terkenal dengan terminal fasilitas terbaik dengan mengadopsi sistem pencatatan penumpang menggunakan boarding pass layaknya di bandar udara.

Terkoneksi langsung dengan Stasiun Kereta Api Solo Balapan, terminal ini menjadi contoh bagi pembangunan terminal lainnya.

3. Terminal Purabaya, Surabaya

Selanjutnya, Terminal Purabaya atau Terminal Bungurasih merupakan salah satu terminal tertua, legendaris, dan tersibuk di Indonesia. Meskipun pernah memiliki predikat sebagai terminal terkumuh, kini terminal ini telah bertransformasi menjadi modern dan lengkap dengan berbagai fasilitas.

4. Terminal Bandar Raya Payung Sekaki Pekanbaru

Terminal Bandar Raya Payung Sekaki memiliki desain khas Melayu dengan atap bersusun berwarna kuning. Meskipun bangunannya kecil, terminal ini menawarkan fasilitas menginap bagi calon penumpang yang transit.

5. Terminal Mengwi, Bali

Terminal Mengwi merupakan terminal induk terbesar di Provinsi Bali dengan luas 15 hektare. Selain itu,terminal ini menjadi lokasi alih fungsi pergerakan kendaraan AKAP yang semula ada di Terminal Ubung.

BACA JUGA: Mudik Estetik, Ini 5 Rest Area Instagramable di Tol Trans Jawa

6. Terminal Bulupitu, Purwokerto

Terminal fasilitas terbaik berikutnya adalah Bulupitu yang mendukung dukung seperti musala, area parkir yang teduh, hingga taman lalu lintas sebagai wisata edukasi anak. Sistem parkir elektronik juga telah diterapkan untuk meningkatkan kenyamanan pengguna jasa.

7. Terminal Pondok Cabe, Tangerang

Terminal Pondok Cabe merupakan terminal baru dengan fasilitas tak kalah dengan bandara. Ruang perpustakaan, toilet bersih, ruang tunggu dengan pendingin udara, hingga area bermain anak menjadi beberapa fasilitas unggulan yang tersedia di terminal ini.

Berbagai terminal bus terbaik di Indonesia menawarkan beragam fasilitas dan layanan yang modern untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan penumpang.

Dengan adanya inovasi dan pembaharuan yang terus dilakukan, moda transportasi bus tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat dalam perjalanan mereka.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
baterai Geely
Geely Pamerkan Baterai Mobil Listrik Ciamik Kuat 50 Tahun, Lolos Uji Gempur!
isuzu giias 2024
Isuzu Pastikan Beri Kejutan di GIIAS 2024
Drama China As Beautiful As You
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China "As Beautiful As You"
Wallpaper Video TikTok
Cara Mudah Membuat Wallpaper dari Video TikTok untuk HP Android dan iPhone
Nick Kuipers Bicara Soal Mentalitas
Sudah Hadir di Sesi Latihan Persib Bandung, Nick Kuipers Bicara Soal Mentalitas
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Kiper Argentina Emiliano Martinez
Emiliano Martinez Tampil Luar Biasa, Argentina Tembus Semifinal Copa America 2024
Kenaikan UKT
Megawati Sorot UKT Mahal, Kurangi Bansos!
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami