Mercedes-Benz E-Class W214 Terbaru Masuk ASEAN, Kelas Sultan!

Mercedes-Benz E-Class W214
Mercedes-Benz E-Class W214. (tangkapan layar YouTube @Mr Benz)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Model sedan terbaru generasi keenam Mercedes-Benz E-Class W214 resmi masuk pasar ASEAN. W214 terlihat mejeng di gelaran Bangkok International Motor Show (BIMS).

PaulTan mencatat, E-Class W214 hadir di Thailand dengan dua pilihan sumber daya, yaitu mild hybrid dan plug-in hybrid.

model diesel mild hybrid hadir di Mercedes-Benz E220d AMG Line yang memiliki mesin turbodiesel empat silinder 2,0 liter OM654 yang menghasilkan tenaga 189 tenaga kuda dan torsi 440 Nm dengan tambahan motor listrik sistem mild hybrid 48 volt bertenaga 23 tenaga kuda dan torsi 220 Nm.

Tenaga itu dipindahkan dari mesin dengan gearbox otomatis 9G-Tronic sembilan percepatan.

Sementara plug-in hybrid hadir dalam Mercedes-Benz E350e AMG Dynamic yang ditenagai mesin bensin 2,0 liter M254 turbo dan motor listrik yang jika dipadukan akan menghasilkan total output sebesar 309 tenaga kuda dan torsi 550 Nm.

BACA JUGA Fakta Rolls-Royce Sandra Dewi, Pajaknya Nunggak?

Konfigurasi tersebut memungkinkan mobil untuk berlari dari nol hingga 100 km/jam dalam 6,4 detik dan memiliki kecepatan maksimum 236 km/jam.

Generasi terbaru kedua sedan E-Class ini baru memulai debutnya di Thailand. Untuk di Indonesia, belum didapati kabar pasti.

Namun, Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) mengungkapkan masih akan mengeluarkan 8 model mobil lagi hingga akhir 2024.

“Tahun ini kita rencana luncurkan sepuluh kendaraan. Sudah kita launching dua kemarin, GLA Facelift dan CLE pada saat BCA Expo. Jadi sisanya delapan,” ungkap Sales and Marketing Director MBDI, Kariyanto Hardjosoemarto, Senin (25/3/2024).

Kebetulan yang akan segera kita launching adalah performance car,” tambahnya.

Melihat kedua seri E ini termasuk ke dalam trim performance AMG, bisa jadi kedua model ini termasuk yang akan segera diboyong ke Indonesia tahun ini.

Sesuai dengan nama variannya, kedua model hadir dengan bodykit AMG Line, grafis bintang berujung tiga yang cukup mencolok di gril dengan sekeliling hitam gloss, lampu depan reflektor LED High Performance, dan velg AMG palang lima berukuran 19 inci.

Pada E350e terdapat perbedaan pada lampu depan proyektor Digital Light yang lebih berkelas, gril yang menyala, dan velg multi-spoke 20 inci.

Di dalam kedua model ini didapati MBUX Superscreen yang terdiri dari layar instrumen digital 12,3 inci, layar sentuh infotainmen 14,4 inci, dan layar sentuh kedua sebesar 12,3 inci untuk penumpang depan.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Surat Bebas dari Kasus Korupsi Untuk Bakal Cabup Jember KPK judi online
Tak Hanya DPR-DPRD, Judi Online Menjalar ke KPK
Hasyim Asy'ari
Jokowi Belum Terima Kepres Pemberhentian Hasyim Asy'ari
Winger Persib Bandung Antusias Sambut AFC Champions
Winger Persib Bandung Antusias Sambut AFC Champions League Two
perusahaan tekstil indonesia
'Kiamat' Industri Tekstil Indonesia, 11.000 Pekerja Kena PHK!
46 Jiwa Warga Cimahi Tinggal Satu Atap
Viral 46 Warga Cimahi Tinggal Satu Atap, Begini Kondisinya
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim

5

Vespa Primavera Batik Sentuhan Ekslusif, Rilis Mendekati 17 Agustus
Headline
Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
Jalan Beralas Tanah, Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
cana mantan bupati langkat
Cana Eks Bupati Langkat yang Punya 'Kerangkeng Manusia' Divonis Bebas
kaesang Ahmad Syaikhu
Ke Markas PKS, Kaesang Usul Ahmad Syaikhu Dampingi Anies di Pilgub Jakarta
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni kamp pengungsi Nuseirat
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni Kamp Pengungsi Nuseirat, Gaza Tengah