Honda Rilis CBR 1000 2024 Performa Powerfull, Harga Rp200 Jutaan

Honda CBR 1000 2024
Ilustrasi (Honda Japan)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Motor unggulan dari Honda, Honda CBR 1000 varian RR-R, memiliki varian terbaru pada tahun 2024 ini. varian ini hadir dengan pembaruan yang signifikan pada bagian mesinnya dan dijual di Jepang.

Berbeda dari kebanyakan varian lain yang seringkali hanya mengubah warna eksterior, Honda kali ini fokus pada peningkatan performa akselerasi di rentang kecepatan menengah pada super bike mereka ini.

Peningkatan Mesin Honda CBR 1000 2024

Honda CBR 1000 2024 (2)
Ilustrasi (Honda Japan)

BACA JUGA: Spesifikasi Honda CB250R 2024, Tangki Gemuk Harga Rp58,8 Jutaan!

Masih menggunakan konfigurasi mesin 4 silinder berkapasitas 999cc, CBR 1000 2024 mendapatkan peningkatan dengan penambahan sistem throttle motor ganda (TBW). Hal ini sebagai penguat dari Honda untuk meningkatkan performa akselerasi pada kecepatan menengah.

Masih mampu digeber hingga  218 hp dan torsi maksimum 112 Nm. Namun, Honda melakukan penyesuaian dengan mengurangi jumlah putaran mesin dari 12.500 rpm menjadi 12.000 rpm. Selain itu, perubahan pada waktu dan angkat katup dari camshaft serta rasio kompresi yang ditingkatkan dari 13.4 menjadi 13.6, semuanya diarahkan untuk meningkatkan performa akselerasi di rentang kecepatan menengah.

Penting untuk dicatat bahwa perubahan besar lainnya adalah adanya penambahan sistem TBW. dengan adanya TBW memungkinkan kontrol mandiri pada tiap silinder dengan membuka dan menutup katup throttle melalui dua motor. Langkah ini membawa keunggulan dalam mengoptimalkan bukaan throttle rendah saat akselerasi dan efek engine braking yang lebih besar saat deselerasi.

Bobot Lebih Ringan

Selain dari sektor mesin, Honda juga memberikan perhatian khusus pada handling dan  peningkatan aerodinamika CBR 1000RR-R 2024.

Desain ulang komponen bodi dan rangka membuat bobot motor lebih ringan. Pemangkasan bobot ini untuk meningkatkan manuver saat menikung dan pengendalian lebih, serta memberikan kebebasan lebih dalam handling. Honda berhasil meredesain winglets, fairing tengah, dan fairing bawah untuk lebih meningkatkan performa aerodinamika, menciptakan pengalaman berkendara yang lebih stabil.

Selain itu, dalam motor ini pada komponben kontrol elektronik juga tidak luput dari perubahan. Konfigurasi ulang dilakukan untuk menyesuaikan karakteristik output dan engine braking akibat penggunaan sistem throttle 2-motor TBW. Selain itu, tiap parameter mode pengendaraan juga diatur ulang untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik.

Harga 

Versi premium, “CBR1000RR-R SP,” tidak hanya hadir dengan performa tinggi, tetapi juga menawarkan fungsi tambahan. Rekomendasi preload suspensi depan dan belakang dapat disesuaikan berdasarkan berat pengendara, memberikan pengalaman berkendara yang lebih personal.

Menarik untuk dicatat bahwa Honda CBR1000RR-R 2024 telah resmi rilis di pasar Jepang mulai 1 Maret 2024. Harga yang ditawarkan adalah 2,486 juta Yen (sekitar Rp 260 juta) untuk CBR1000RR-R FIREBLADE dan 2,849 juta Yen (sekitar Rp 298 juta) untuk CBR1000RR-R SP (termasuk pajak).

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva