Operasi Keselamatan, Polres Madiun Sasar Motor Berknalpot ‘Brong’

operasi knalpot
Selama Operasi Keselamatan Semeru 2023, Polres Madiun akan melaksanakan penindakan terhadap penggunaan motor-motor berknalpot brong yang cukup meresahkan warga.(web)

Bagikan

MADIUN,TM.ID : Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo mengatakan, pihaknya akan menyasar pengendara motor menggunakan knalpot tidak berstandar atau “brong” yang rawan menimbulkan kerusuhan saat pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru tahun 2023, mulai Selasa (7/2/2023) hingga 20 Februari.

“Selama Operasi Keselamatan Semeru 2023, Polres Madiun akan melaksanakan penindakan terhadap penggunaan motor-motor berknalpot brong yang cukup meresahkan warga,” ujarnya usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselatan Semeru 2023 di Lapangan Tribrata Mapolres Madiun, Jawa Timur.

Selain motor berknalpot brong, ia juga fokus pada daerah rawan kecelakaan lalu lintas, baik di jalan raya maupun lintasan perkeretaapian.

Menurut Anton, Operasi Keselamatan Semeru 2023 dilakukan untuk meningkatkan budaya tertib berlalu lintas. Utamanya menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri 2023.

“Operasi Keselamatan Semeru 2023 ini mengedepankan tindakan preventif, edukatif, dan persuasif,” kata dia.

BACA JUGA: Razia Besar-besaran, Polres Bogor Tak Terapkan Tilang Manual

Gelaran operasi tersebut diharapkan dapat menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, menurunkan angka kecelakaan lalu lintas, dan jumlah fatalitas korban kecelakaan serta meningkatkan disiplin berlalu lintas.

Adapun konsep dalam operasi tersebut adalah mengedepankan kegiatan preemtif (imbauan) 40 persen, preventif (pencegahan) 40 persen, dan penegakan hukum sejumlah 20 persen guna mewujudkan kamseltibcarlantas yang aman dan nyaman.

“Selain knalpot brong, sasaran Operasi Keselamatan Semeru 2023 adalah segala jenis pelanggaran lalu lintas. Seperti tidak menggunakan kelengkapan berkendara, melawan arah, serta potensi gangguan lain yang dapat menyebabkan pelanggaran, kemacetan, dan kecelakaan lalu lintas,” katanya.

Personel yang dilibatkan dalam operasi tersebut di wilayah hukum Polres Madiun mencapai 175 orang, yang merupakan gabungan dari unsur Polri setempat, TNI, dan Pemkab Madiun.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Resmi! Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie
BTS Obor Olimpiade Paris 2024
Kim Seokjin BTS Ikut Bawa Obor Olimpiade Paris 2024
Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda
Melaju Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda di Perempat Final Euro 2024
Doa Nabi Adam
Keutamaan Doa Nabi Adam, Sumber Kekuatan Umat Muslim