210 Ribu Tiket KA Mudik Lebaran 2024 Habis Terjual, Terbanyak 7 April!

mudik lebaran 2024 tertinggal kereta kai
(dok. PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI )

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat, sebanyak 210.944 tiket KA mudik Lebaran 2024 sudah terjual.

Angka tersebut setara dengan 24 persen dari total tiket kereta api yang bisa dipesan oleh masyarakat.

VP Public Relation KAI, Joni Martinus mengatakan, antusiasme masyarakat sudah mulai terlihat dari tren penjualan tiket tersebut.

Angka 210 ribu tiket yang terjual, berlaku untuk perjalanan 1-7 April 2024 atau H-10 sampai H-3 Idul Fitri atau Lebaran.

“Berdasarkan pantauan data pada Kamis (22/2/2024) pukul 12.00 WIB, total penjualan tiket pada periode H-10 sampai dengan H-3 sebanyak 210.944 tiket atau 24 persen dari total tiket yang sudah bisa dipesan sebanyak 888.583 tiket,” ujar Joni dalam keterangannya, dikutip Kamis (22/2/2024).

Ia mengatakan, tiket KA paling banyak terjual pada H-3 Lebaran atau 7 April 2024. Jumlahnya mencapai 30.637 tiket yang terjual.

“Sebanyak 30.637 tiket atau 28 persen dari total keseluruhan yang dijual untuk keberangkatan pada hari tersebut,” kata dia.

Ia menjelaskan melihat tren pemesanan, masyarakat cenderung membeli tiket mudik lebaran dari arah Barat seperti Jakarta dan Jawa Barat menuju arah Timur seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur. Bahkan, sejumlah perjalanan KA terpantau sudah penuh.

BACA JUGA: Puting Beliung Kabupaten Bandung, Rekapitulasi Suara Dihentikan

“Sejumlah perjalanan KA okupansinya telah mencapai 100 persen untuk keberangkatan dari Barat ke Timur pada hari-hari tertentu menjelang Hari-H Lebaran seperti pada KA Argo Bromo Anggrek, Argo Wilis, Taksaka, Brantas, dan lainnya,“ ujarnya.

Saat ini, rute favorit masyarakat pada periode Angkutan Lebaran adalah Jakarta – Surabaya, Jakarta – Solo, Bandung – Blitar, Jakarta – Purwokerto, Jakarta – Malang, dan relasi lainnya.

Joni mengingatkan, jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif.

Pelanggan juga, kata dia, bisa memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan lewat kombinasi jadwal kereta yang bersifat persambungan.

“KAI terus melakukan inovasi terbaru untuk meningkatkan pelayanan kepada penumpang, salah satunya dengan menerapkan sistem antrean saat pembelian tiket kereta api jarak jauh,” terangnya.

Sebagai informasi, fitur sistem antrean atau waiting room adalah sistem antrean online yang diterapkan oleh KAI pada aplikasi Access by KAI dan website booking.kai.id pada saat pemesanan tiket untuk mengatur aliran pemesanan tiket secara lebih terorganisir, terutama pada saat trafik pemesanan tinggi.

“Fitur ini membantu memastikan bahwa website dan aplikasi tetap stabil dan pengguna dapat memesan tiket dengan lebih adil dan teratur,” ujar dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Negosiasi Masih Berjalan, Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Link streaming selain yalla shoot
Selain Yalla Shoot, Link Streaming Portugal Vs Prancis Babak 8 Besar Euro 2024
Detik Menegangkan: Ayah Selamatkan Anaknya dari Perahu Tenggelam
Kapal Turis Sea Zaydan Selamatkan Ayah dan Tiga Anaknya dari Perahu Tenggelam
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksikan Jokowi, Backup Semua Data Nasional!
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?