BANDUNG,TM.ID: Beberapa waktu lalu heboh surat terbuka imajiner yang mengatasnamakan Komeng. Surat ini dimuat oleh sebuah media yang terkemuka di Indonesia.
Dalam podcast bersama Deddy Corbuzier tersebut, Komeng menampik bahwa surat imajiner tersebut merupakan gambaran dirinya.
“Iya disangkain saya yang bikin,” ujar Komeng, Rabu (21/2).
Dia mengaku jika banyak masyarakat awam tidak paham apa itu surat imajiner, hal ini karena jarangnya kata tersebut dipakai di kehidupan sehari-hari.
“Orang belum tau kalau Imajiner itu surat seperti itu, kalau yang baca kayak bapak (Deddy) semua enak,” ujarnya dalam podcast.
Dia juga mengaku pasca surat terbuka imajiner yang menyinggung PSI dan Grace Natalie tersebut muncul, banyak wartawan yang bertanya apakah Komeng marah.
Kemudian Komeng menjawab jika dia tidak marah, karena menurutnya media tersebut tidak memiliki hubungan khusus dengannya sambil menekankan kembali bahwa surat tersebut bukan dari dirinya.
“lah, ngapain marah, anak saya bukan, ya udah saya cuman bilang, ini bukan saya,” ujarnya
Dalam podcast Deddy Corbuzier, Komeng juga menyinggung media tersebut terkait penerbitan surat terbuka yang membawa namanya untuk menyinggung pihak lain.
BACA JUGA: Hasil Real Count Sementara, Komeng Masih Puncaki DPD Dapil Jabar
Dia menjelaskan, biasanya surat imajiner itu terbuat dengan meminta izin pihak yang akan disebutkan dalam surat imajiner tersebut, namun disayangkan media besar itu tidak pernah meminta izin kepadanya.
“Ini Imajiner, orang yang bikin, tapi biasanya harus ijin. Lah, ini gak ijin,” tutupnya dalam pembahasan surat imajiner.
Beberapa hari sebelumnya ada sebuah media membawa nama Komeng dalam surat terbuka imajiner yang mereka buat.
Dalam surat tersebut, Komeng dibuat seolah sebagai sosok yang mengkritisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yaitu Grace Natalie.
Surat terbuka imajiner tersebut viral dan membuat banyak masyarakat yang salah paham dan mengira Komeng benar-benar membuat isi surat tersebut.
Karena podcast tersebut banyak netizen yang mengomentari pernyataan Komeng sepanjang podcast.
” Bang komeng salah satu manusia yg paling susah bt dipuji, selalu dia menghindar setiap kali orng memuji dia…kerendahan hati yg genuine….sehat dan sukses trus bang komeng bt menjadikan INDONESIA yg lebih UHUUUYYY…” tulis akun @rizkyhandmadecollection.
“ternyata Komeng bisa serius juga….., ga sia2 kami sekelg pilih komeng…uhuyy…,selamat bertugas mewakili kami warga jawa barat ya pak komeng..” tulis akun @miladkasum9761.
“Terpilihnya Komeng lewat jalur independen dan minim/tanpa kampanye membuktikan bahwa orang baik masih diapresiasi oleh rakyat Indonesia ” tulis akun @sharkkyo
(Kaje/Usk)