Kabar Duka, Nikita Willy Alami Keguguran Anak Kedua

Nikita Willy Keguguran
Nikita Willy alami keguguran (foto: dok. instagram @nikitawillyofficial94)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Artis Nikita Willy baru-baru ini mengumumkan berita duka melalui unggahan di Instagram. Nikita Willy mengungkapkan bahwa ia telah mengalami keguguran untuk anak keduanya.

Dalam unggahan tersebut, Nikita Willy menceritakan bahwa ia kehilangan bayi mereka yang berusia 7 minggu. Dalam video yang Nikita unggah terlihat ia menangis.

“Bulan lalu kami kehilangan bayi kami yang berharga pada usia 7 minggu,” tulis Nikita pada unggahannya Senin (20/2/2024).

Nikita dan suaminya, Indra Priawan, telah membayangkan kehadiran sang bayi dalam keluarga mereka dan merasa sangat kehilangan.

“Di Minggu-Minggu awal, kami menyambutnya dengan sukacita dan penuh cinta,” kata Nikita.

Indra Priawan, suami Nikita, memberikan dukungan kuat kepada istrinya. Ia membagikan pesan bahwa janin yang keguguran akan membawa ibunya ke surga, memberikan sedikit hiburan di tengah duka mereka.

“Sesungguhnya janin yang keguguran, akan membawa ibunya ke surga bersama ari-arinya apabila ibunya mengharap pahala dari Allah atas musibah tersebut,” pesan dari sang suami untuk Nikita.

BACA JUGA : Tuai Pujian dari Netizen, Ini Jawaban Indra Priawan Soal Pilih Istri Atau Anak

Nikita Willy merasa bersyukur memiliki dukungan dari suaminya di masa-masa sulit ini. Nikita Willy juga mendapatkan penjelasan dari dokternya bahwa keguguran ini mungkin adalah cara tubuhnya untuk mencegah kehamilan yang mungkin abnormal, sehingga bayi mereka nanti dapat tumbuh dengan sehat.

Artis sinetron ini berharap dengan berbagi berita ini, ia dapat memberikan dukungan kepada orang lain yang mungkin mengalami hal serupa. Ia ingin mereka tahu bahwa mereka tidak sendirian dalam menghadapi situasi ini.

 

(Hafidah/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Fancon BTOB Batal
Konser Fancon BTOB di Jakarta Resmi Batal
Hasym Asy'ari Dipecat Pilkada 2024
Hasym Asy'ari Dipecat, Legislator Tegaskan Tidak Mengganggu Pilkada 2024
Lewis Hamilton MotoGP Gresini
Lewis Hamilton Siap Akuisisi Tim MotoGP Gresini
pengendara motor musim hujan jakarta hujan terus
BMKG Ungkap Penyebab Jakarta Hujan Terus Meski Sudah Kemarau
Tekstil Impor Ancaman Serius
Gempuran Tekstil Impor, Ancaman Serius bagi Industri TPT Lokal
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
argentina venezuela copa america 2024
Argentina Kandaskan Ekuador, Maju ke Babak Semifinal Copa America 2024 Lewat Adu Penalti
dirut starbuks indonesia
Komisaris dan Dirut Emiten Pengelola Starbucks Indonesia Kompak Mundur
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal Siap Curi Cela Lini Belakang
Manchester United Lepas Marcus Rashford
Manchester United Lepas Marcus Rashford di Musim Panas?