Mobil Listrik Vinfast Unjuk Gigi di IIMS 2024, Kapan Dijual?

mobil listrik vinfast
Ilustrasi (Sekretariat Nasional ASEAN)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Raksasa otomotif Vietnam, Vinfast memperkenalkan diri dengan memamerkan empat mobil listrik hasil produksinya, VF 5, VF e34, VF 6, serta VF 7 di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

“Suatu kebanggaan bagi VinFast untuk dapat berpartisipasi dalam IIMS 2024 dan memperkenalkan kendaraan cerdas dan ramah lingkungan. Kami hadir untuk memberdayakan konsumen Indonesia dengan beragam pilihan untuk mobilitas yang lebih hijau dan berkelanjutan,” kata CEO Vinfast Indonesia, Quoc Hyu dalam peluncurannya, Kamis (15/02/2024).

“Kami yakin bahwa platform mobilitas listrik yang telah dikembangkan oleh VinFast secara komprehensif akan membuat kendaraan listrik lebih mudah diakses oleh seluruh pelanggan. Kami ingin ini menjadi momentum transisi bagi Indonesia menuju energi yang ramah lingkungan,” sambungnya.

BACA JUGA: 2024 Debut Perdana Mobil Listrik Vinfast di Indonesia, ini Modelnya

Sebagai langkah awal Vinfast untuk penjualan, akan menjual model VF5. Namun, Vinfast belum merilis harga resmi untuk model itu. Diperkirakan harga jualnnya Rp 200 jutaan.

Kemudian untuk perkiraan harga jual model VF e34 ditaksir Rp 300 jutaan. Mobil masih bentuk rakitan utuh dari Vietnam (CBU).

Untuk diketahui, mobil listrik Vinfast model VF 5 merupakan mobil SUV segmen A. Mobil listrik ini dibekali dengan baterai berkapasitas 37,23 kWh.

Konsumsi listriknya sendiri, hanya 115Wh/km. Vinfast menglaim, bahwa mobil listrik ini mampu menempuh jarak 326,4 km dalam sekali pengisian daya.

Vinfast VF 5 bisa menghentakan tenaga maksimal 134 daya kuda dengan torsi maksimal 135 Nm. Untuk waktu pengecasannya, membutuhkan waktu 30 menit, mulai pengisian 10 hingga 70 persen.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Laga Pembuka Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa di Persib Bandung Akhirnya Terjawab
Penting Label BPA Free
Penting Mengetahui Label BPA Free pada Produk Plastik
Menyimpan Foto di Google Drive
Cara Simpan Foto di Google Drive untuk Atasi Memori Penuh di Handphone
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal dari Brentford
Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Hadapi Jerman
Hadapi Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Jerman Dihantui Rekor Buruk
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador di Copa America 2024
kekayaan elon musk
Kekayaan Elon Musk Bertambah Rp 163 T dalam Semalam, Tesla Berdarah-darah