Tips Kredit Motor Biar Lancar, Antisipasi dari Cicilan Macet!

kredit motor
Ilustrasi (iStock)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Membeli motor secara kredit adalah sebuah solusi, terutama ketika kondisi finansial sedang pas-pasan. Dengan uang muka yang semakin rendah dan cicilan yang lebih ringan, bisnis leasing tumbuh subur.

Namun, sebelum tergoda untuk melakukan kredit kendaraan, ada tiga hal penting sebagai pertimbangan besar anda.  Lebih dari kondisi keuangan, setidaknya hindari hal-hal, yang berdampak pada kredit macet.

Pertimbangan sebelum Kredit Motor

kredit motor
Ilustrasi (iStock)

BACA JUGA: Tips Over Kredit Motor Resmi Beserta Syaratnya, Lebih Tenang dan Aman

Melansir beberapa sumber, berikut hal-hal yang harus menjadi pertimbangan sebelum kredit motor:

1. Pastikan Kondisi Keuangan Stabil

Sebelum terjun ke dalam dunia kredit kendaraan roda dua, pastikan kondisi keuanganmu stabil, setidaknya hingga akhir masa kredit. Stabilitas keuangan menjadi kunci utama agar kredit tidak macet di tengah jalan. Pastikan pekerjaanmu stabil dan tidak terpengaruh oleh perubahan ekonomi yang mungkin terjadi.

2. Hindari Cicilan Lain Berlebihan

Faktor penting lainnya yang dapat membuat kredit macet adalah memiliki terlalu banyak cicilan. Sebaiknya, hindari mengambil kredit baru jika masih memiliki tanggungan cicilan lain. Terlalu banyak kredit dapat memberikan beban keuangan yang berat. Sebelum memutuskan untuk mengambil kredit motor, pastikan tidak ada cicilan lain yang masih harus dilunasi.

3. Kemampuan Sesuai Gaji

Satu hal yang seharusnya tidak luput adalah besaran cicilan yang disesuaikan dengan gaji bulanan. Pastikan cicilan  setiap bulan tidak melebihi 30 persen dari total gaji bulanan. Contohnya, jika gajimu Rp5 juta, maka besaran cicilan maksimal yang sebaiknya diambil adalah Rp1,5 juta. Hindari mengambil cicilan yang lebih besar, karena hal ini dapat memberatkan pengeluaran sehari-hari.

Dalam memutuskan untuk mengambil kredit motor, pertimbangkan dengan matang kondisi keuangan, jumlah cicilan yang dimiliki, dan besaran cicilan yang sesuai dengan gaji. Mengabaikan hal-hal ini dapat menyebabkan kredit macet dan memberikan dampak negatif pada keuangan pribadi.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PN Bandung Bebaskan Pegi Setiawan
PN Bandung Bebaskan Pegi Setiawan, Ini Pertimbangan dan Putusan Hakim
program pemerintah nyeleneh
Viral, Nama Program Pemerintah Nyeleneh Jadi Sorotan Netizen!
Pemain Pasca Euro 2024
Pasca Euro 2024, 5 Pemain Ini Miliki Nilai Pasar Fantastis!
Chand Kelvin Nikah
Beda 12 Tahun, Chand Kelvin dengan Dea Sahirah Resmi Nikah
Mahar Salshabilla Adriani Ibrahim Risyad
Mahar Salshabilla Adriani-Ibrahim Risyad Dari 3 Mata uang Berbeda, Segini Jumlahnya
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba

4

Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Cidera Pedri di Euro 2024
Imbas Cidera Pedri di Euro 2024, UEFA Harus Bayar Denda Rp132 Miliar
Pegi Setiawan Bebas
Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim
Terjadi Awan Panas Guguran Merapi Jawa Tengah
Terjadi Awan Panas Guguran Merapi Jawa Tengah
Semifinal Euro 2024 Spanyol Tanpa 3 Pemain
Semifinal Euro 2024, Spanyol Tanpa 3 Pemain Kunci Kontra Prancis