Komisi II DPR: Curah Hujan Tinggi Ancam Keamanan Logistik Pemilu 2024

Logistik Pemilu 2024
Ketua Komisi II DPR RI Saan Mustopa saat memimpin Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI ke Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/2/2024). (Foto: DPR RI)

Bagikan

KARAWANG,TM.ID: Penyelenggara pemilu harus bekerja lebih ekstra untuk mengamankan seluruh peralatan logistik pemilu, mengingat tingginya curah hujan menjelang Pemilu 2024.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Saan Mustopa menyampaikan itu saat memimpin Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI ke Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/2/2024).

Atas kondisi itu, Saan menyarankan kepada para penyelenggara Pemilu 2024 dalam penyimpanan logistik yang harus benar benar diperhatikan dan dipastikan agar aman dari banjir dan kebocoran akibat hujan deras.

“Banjir dan kebocoran yang bisa merusak kertas suara, kotak suara dan lain sebagainya,” ujar Saan Mustopa, mengutip Parlementaria, Kamis (8/2/2024).

Legislator Fraksi Nasdem itu mengatakan, pihaknya mengapresiasi penyelenggara pemilu di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, yang telah berhasil menyediakan tempat penyimpanan yang diklaim aman dari banjir dan kebocoran.

BACA JUGA: Pemilu di Puncak Musim Hujan, Ini Persiapan Pemkab Bandung

“Disampaikan tadi oleh KPU, tempat yang digunakan di Karawang untuk menyimpan logistik pemilu ini sudah diantisipasi dan aman,” katanya.

Legislator Dapil Jabar VII ini juga mengimbau dalam pendistribusian ke lokasi TPS penyelenggara pemilu juga harus memastikan seluruh alat yang digunakan bisa aman dan selamat.

“Ketika dalam perjalanan, jangan sampai di saat perjalanan jauh musim hujan, banjir atau lain sebagainya itu juga harus diantisipasi,” katanya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gelora Bung Karno Stadium
Sejarah Gelora Bung Karno Stadium yang Luput dari Ingatan
Operasi sinus
Kena Masalah Serius, Mahalini dan Rizky Febian Kompak Operasi Hidung
Kimchi makanan khas korea
Cara Buat Kimchi yang Mudah dan Praktis!
NATO Khawatir Biden Kalah
Biden Vs Donald Trump, Pejabat NATO Khawatir Jagoannya Kalah
Koban tewas Gaza
Studi Lancet Memprediksi Korban Tewas di Gaza dapat Mencapai 186.000 Orang Lebih
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Sebanyak 20 PAC Kota Bandung Deklarasikan Sonny Salimi Jadi Cawalkot 2024
Headline
Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
Jalan Beralas Tanah, Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
cana mantan bupati langkat
Cana Eks Bupati Langkat yang Punya 'Kerangkeng Manusia' Divonis Bebas
kaesang Ahmad Syaikhu
Ke Markas PKS, Kaesang Usul Ahmad Syaikhu Dampingi Anies di Pilgub Jakarta
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni kamp pengungsi Nuseirat
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni Kamp Pengungsi Nuseirat, Gaza Tengah