8 Fitur Terbaru Telegram Mulai dari Similar Channels Hingga Voice-to-text

Fitur Telegram
Ilustrasi

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Telegram, salah satu aplikasi perpesanan terpopuler, baru saja merilis delapan fitur terbaru yang akan membuat pengalaman chatting menjadi lebih seru dan tidak membosankan. 

Dari Similar Channels hingga Voice-to-text, Telegram, salah satu aplikasi perpesanan terpopuler, baru saja merilis delapan fitur terbaru yang akan membuat pengalaman chatting menjadi lebih seru dan tidak membosankan. 

Mengutip dari berbagai sumber, dari Similar Channels hingga Voice-to-text, mari bahas detail setiap fitur yang baru saja diperkenalkan oleh Telegram.

1. Similar Channels

Dalam pembaruan terbaru, Telegram memperkenalkan fitur Similar Channels. Pengguna kini dapat bergabung dengan saluran sesuai dengan tema atau topik yang menarik minat mereka. 

Dengan memilih saluran yang diinginkan, pengguna akan diarahkan ke saluran lain dengan bahasan atau sub-tema serupa. 

Daftar saluran dipilih secara otomatis berdasarkan kesamaan basis pengguna, membuat proses pencarian saluran baru semakin mudah.

2. Reposting Stories

Setelah sukses dengan fitur Stories, Telegram kini hadir dengan Reposting Stories. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membagikan kembali cerita yang menarik langsung ke dalam story mereka.

Dengan mencantumkan nama pengunggah asli, fitur ini tidak hanya memperluas audiens akun pribadi, tetapi juga meningkatkan perhatian terhadap pengunggah asli.

3. Video Message melalui Stories

Telegram tidak hanya memperkenalkan fitur reposting cerita, tetapi juga Video Message

Pengguna dapat sekarang mengekspresikan berbagai reaksi melalui teks, pesan audio, atau video message. 

Fitur ini memungkinkan pengguna merekam pesan video secara langsung saat melakukan repost story, memberikan dimensi baru pada interaksi melalui aplikasi.

4. Profile Colors

Dengan pembaruan terbaru, Telegram memperkenalkan fitur Profile Colors. Pengguna dapat menetapkan kombinasi warna untuk tampilan halaman profil mereka, memungkinkan profil terlihat lebih standout dan menonjol. 

Pengguna Android dan iOS dapat dengan mudah mengatur warna profil mereka sesuai preferensi.

5. Wallpapers on Both Sides

Fitur unik lainnya adalah Wallpapers on Both Sides. Pengguna dapat saling berbagi wallpaper dalam percakapan mereka, menambah keseruan dalam berkomunikasi. 

Dengan fitur ini, pengguna dapat memilih apakah ingin mengganti wallpaper khusus pada obrolan tertentu atau secara keseluruhan dengan teman obrolan.

BACA JUGA : 4 Cara Melihat Riwayat Username Instagram Sendiri dan Orang lain

6. Story Stats Khusus Channels

Pemilik saluran kini dapat melihat statistik cerita yang telah mereka buat. Statistik ini mencakup jumlah tayangan, shares, dan reactions setelah cerita diposting. 

Fitur ini memberikan wawasan tambahan bagi pemilik saluran untuk meningkatkan kualitas konten mereka.

7. Custom Reactions for Channels

Telegram memperkenalkan fitur Custom Reactions for Channels. Admin saluran memiliki keleluasaan untuk mengelola reaksi dengan menambahkan emoji baru atau menghapus emoji tertentu. Fitur ini memberikan dimensi baru pada interaksi melalui emoji yang lebih personal dan variatif.

8. Voice-to-Text

Fitur Voice-to-Text memungkinkan pengguna mengubah pesan suara menjadi teks. Sangat bermanfaat bagi mereka yang enggan mendengarkan pesan audio atau menghadapi kesulitan mendengarkan dalam lingkungan bising. Fitur ini bahkan dapat menerjemahkan audio ke berbagai bahasa sebelum menyajikan transkripnya.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Usai Cidera, Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Spanyol Euro 2024
Prediksi Skor Spanyol vs Georgia di Babak 16 Besar Euro 2024
Prancis Euro 2024
Prediksi Skor Prancis vs Belgia Babak 16 Besar Euro 2024
robot bunuh diri
Robot Pegawai ‘Bunuh Diri’ Terjun Dari Tangga di Korea Selatan
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024
Jude Bellingham
Jude Bellingham Selamatkan Mimpi Inggris dengan Gol Spektakuler di Injury Time
Timnas Inggris Euro 2024
Timnas Inggris Berhasil Mencetak Kemenangan Dramatis di Babak 16 Besar Euro 2024
Industri kripto
Gegera OJK, Industri Kripto Bakal Setara Perbankan