BANDUNG,TM.ID: Berikut adalah artikel yang mengulas 6 kemampuan baru luffy pada wujud gear 5.
Gear 5 merupakan awakening luffy memiliki kebebasan bertarung hingga yang bersifat regenerasi.
Karena kekuatan bertarung itu, Kaido bahkan bisa kewalahan hingga kalang kabut oleh wujud awakening Hito Hito no Mi model Nika yang Luffy miliki.
Wujud gear 5 Sun God Nika ini memiliki kekuatan tambahan dalam pencapaian awakening.
6 kemampuan Luffy pada wujud gear 5 Sun God Nika
1. Tubuh karet
Wujud gear 5 Nika milik Luffy ini membuat tubuh karetnya semakin bebas.
Sebelum menjadi Nika, tubuh karet Luffy masih memiliki keterbatasan.
2. Haoshoku dan Busoshoku
Kemampuan gear 5 mode Nika milik Luffy ini bisa mengkombinasikan Haoshoku Haki dan Busoshoku Haki tanpa menghitamkan bagian tubuh.
Baca Juga : Lokasi Nobar Gear 5 Luffy One Piece di Bandung!
3. Pukulan yang Menembus
Luffy melemparkan pukulan yang kemudian mengenai kepala dan rambut Kaido.
Saat itu, tangan Luffy tidak berubah warna menjadi rambut Kaido, sehingga dapat disimpulkan bahwa kemungkinan kalau itu artinya pukulan Luffy tersebut telah tembus.
4. Bertarung gaya bebas
Kemampuan gear 5 Nika membuat Luffy bisa melakukan pertarungan dengan bebas.
Bahkan, tubuh Luffy bisa berubah saat menerima serangan dari Kaido.
5. Lingkungan atau benda mati menjadi karet
Perubahan itu biasanya dimiliki oleh awakening tipe Paramecia.
Namun, Luffy yang merupakan pengguna Mythical Zoan ternyata bisa menggunakan kemampuan itu.
Karena kemampuan Luffy yang bisa merubah lingkungan atau benda mati menjadi karet, lantas membuat Kaido kebingungan.
6. Merubah tubuh lawan menjadi karet
Tak hanya lingkugan atau benda mati saja yang dapat diubah menjadi karet, tetapi, tubuh lawan pun bisa dibuat demikian oleh kemampuan gear 5 Nika Luffy itu.
(Aziz/Usamah)